Puisi tentang Luka: Puisi Mengobati Luka, Karya Hajriah RE

Puisi tentang Luka: Puisi Mengobati Luka, Karya Hajriah RE

Puisi Mengobati Luka
Oleh: Hajriah RE 

Semilir angin menerpa daun, luruh ke permukaan
Laksana hati terluka, raga ikut tak berdaya
Kejam, tikaman kata tak bernyawa
Tinggalkan jejak menyeruak

Pena diangkat, goresan aksara tercipta 
Rasa memandu, meliuk hadirkan bait sempurna
Umniati, wajahmu laiknya rembulan
Bersinar menembus puisi penuh diksi, sembuhkan luka 

Robusta campur coklat, bertemu panasnya air
Menyatu dalam gemuruh rindu
Berteman puisi, melangkah bersama
Aku benci saat perpisahan, Kupeluk aksara takut kehilangan

Mataram, 4 Maret 2025

 

Hajriah RE, perempuan berdarah Sasak (Lombok) bernama lengkap Hajriah, S.E. kelahiran 15 Juli 1974 asal Mataram adalah guru ekonomi di SMAN 8 Mataram. Hobinya membaca, membuat kerajinan tangan dan kuliner. Mulai menulis cerpen awal tahun 2023 dan karya pertamanya berupa Antologi Cerpen "Cinderela Tanpa Batas Waktu".  Saat ini belajar menulis puisi dan bergabung dalam Asqa Imagination School (AIS). Antologi Puisi pertamanya adalah "Aksara Menembus Angkasa". Prestasi yang pernah di raih 25 besar Lomba Cipta Puisi Masa Kecil, juara harapan 3 Asqa Book Awards (ABA) XXIII dan Favorit 2 vote ABA XXIII, 10 besar ABA XXIV dan Favorit 2 vote ABA XXIV serta  juara harapan 1 Anugerah COMPETER Indonesia 2025.
Motonya:  Belajar Tanpa Batas Waktu
Ingin mengenalnya lebih jauh, silahkan mampir IG: hajriahr_ atau di FB: Hajriah SE.


 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :