Porprov Riau IX

Wow kerennn... Cabor Dayung Inhu Juara Umum

Wow kerennn... Cabor Dayung Inhu Juara Umum

Inhu, RanahRiau.com- Cabang Olahraga Dayung Kabupaten Indragiri Hulu juara umum pada Pekan Olahraga Provinsi Riau (Porprov) ke-IX di Kabupaten kampar.

Informasi tersebut terlontar oleh ketua PODSI Inhu M.Ridwan SE,menginformasikan bahwa Inhu memiliki atlet Dayung yang membawa Nama Inhu harum dalam ajang Pekanolahraga Provinsi dikampar.

"Cabor Dayung dari Inhu juara umum dengan memperoleh Emas 10,Perak 5 dan Perunggu 1.alhamdulilah kita sangat bangga dengan perolehan kemenangan tersebut setidaknya kita sudah bisa membuktikan kalau kita bisa,"Ungkap M.Ridwan SE

Dalam kesempatan itu M.Ridwan SE,juga mengatakan pencapaian jura tidak hanya sampai disini saja namun akan berusaha dengan keras untuk selalu membina para atlet.

"Saya Bangga kepada para atlet yang sudah bertanding dengan sekuat tenaga untuk meraih prestasi tersebut.Dan saya juga berharap untuk pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu dapat memperhatikan lebih khusus karna mereka butuh binaan tidak sekedar bertanding saja,"Ungkap Ridwan.


REporter    : Ar Rozi
Editor       : Fes



 

 

 

 

 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :