Sukses Besar!, Short Course Perdana EduforAll berhasil tingkatkan Akses Pendidikan Remaja Pekanbaru
Foto: Ist
PEKANBARU, RANAHRIAU.COM– EduforAll kembali menorehkan prestasi setelah sukses menjalankan program Short Course pengembangan remaja pada tahun 2024, yang berlangsung selama tiga bulan.
Belasan remaja berhasil mendapatkan pelatihan intensif melalui silabus yang sistematis. Berbagai topik krusial dibahas, termasuk pengembangan diri, public speaking, perencanaan karier, persiapan kuliah, dan pemanfaatan teknologi.
“Kami percaya bahwa pendidikan berkualitas adalah hak bagi semua."
"Melalui program ini, kami ingin memastikan bahwa setiap anak muda, tanpa terkecuali, mendapatkan akses yang sama untuk berkembang dan mencapai potensi terbaik mereka,” ujar Livia Octaviani, Founder EduforAll.
Sejak diluncurkan, Short Course ini dirancang sebagai upaya mengatasi keterbatasan akses pendidikan bagi banyak anak muda di Indonesia, khususnya di Pekanbaru dan sekitarnya.
Tak hanya itu, EduforAll terus melebarkan sayapnya dengan melakukan sosialisasi yang berdampak pada 3.000 siswa di enam sekolah di Pekanbaru, termasuk SMKN 1, SMKN 5, SMKN 6, dan SMKN Pertanian.
Program ini tidak hanya mendapatkan respons positif dari para peserta, tetapi juga dari para mentor, relawan, dan mitra yang telah mendukung jalannya pelatihan.
Para mentee mengaku mendapatkan wawasan baru dan inspirasi dari berbagai sesi yang dipandu oleh mentor profesional, akademisi, dan praktisi industri.
Apa Kata Mereka?
“Kelas hari ini sangat menginspirasi dan penuh emosi. Saya semakin yakin bahwa kita semua mampu, meskipun menghadapi keterbatasan,” – Chacha, Peserta Short Course EduforAll 2024.
“EduforAll memotivasi saya untuk mengenakan toga kembali, menghadirkan mimpi itu semakin kuat. Ternyata, meningkatkan diri melalui pendidikan tinggi sangat berdampak,” – Ella, Mentor Short Course EduforAll 2024.
Tentang EduforAll
Education for All Movement (EduforAll) adalah gerakan pendidikan nirlaba yang bertujuan memberikan kesetaraan akses pendidikan bagi anak muda Indonesia, terlepas dari latar belakang ekonomi, sosial, budaya, dan gender.
Pada tahun 2025, EduforAll telah resmi menjadi Yayasan Pendidikan dengan nama “Yayasan Gerakan Pendidikan untuk Semua”.
Melalui berbagai program beasiswa, mentoring, dan pelatihan, EduforAll berkomitmen menciptakan generasi muda yang lebih siap menghadapi dunia pendidikan tinggi dan karier profesional.
Informasi Lebih Lanjut
Livia Octaviani
(+62) 853-6462-1669
educationforallmovement@gmail.com
Instagram, TikTok, YouTube,LinkedIn: @EducationforAllMovement (EduforAll)


Komentar Via Facebook :