Bersinergi dan Berkolaborasi

Kasat Reskrim Polres Bengkalis Gelar Coffe Morning Bersama Insan Pers

Kasat Reskrim Polres Bengkalis Gelar Coffe Morning Bersama Insan Pers

Foto : Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Gian Wiatma Joni Mandala

BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Bengkalis AKP Gian Wiatma Joni Mandala menggelar coffe morning bersama awak media, bertempat di coffe shop Yogjakarta, Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Sabtu (9/12/2023). 

Dalam coffe morning yang berlangsung, AKP Gian Wiatma Joni Mandala mengungkapkan, terima kasih atas kehadiran teman teman wartawan media cetak, online dan media elektronik yang bertugas di Pulau Bengkalis. 

Dengan terciptanya suasana penuh keakraban bersama wartawan, semoga akan mewujudkan kondusifitas serta informasi yang bermanfaat dan dibutuhkan untuk masyarakat.

"Alhamdulilah, dengan silarurahmi ini saya merasa senang bisa berkumpul dengan teman-teman semua. Semoga silaturahmi ini bermanfaat buat kita semua," ungkap Kasat Reskrim AKP Gian Wiatma Joni Mandala didampingi Kanit beserta jajaran.

Foto : Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Gian Wiatma Joni Mandala Bersama Insan Pers

Dalam kesempatan ini, jika teman teman dalam menjalankan aktivitas ataupun mendapat temuan dilapangan, jangan sunkan apabila ada hal yang ingin dikonfirmasikan. 

"Karena apapun informasi itu sangat berguna dan penting bagi kami. Sehingga pemberitaan nantinya akan lebih terarah, berimbang sekaligus dipahami oleh masyarakat apabila dipublikasikan," ujar Kasat. 

Sementara itu, mewakili wartawan yang hadir, Ketua PWI Bengkalis Adi Putra menyebutkan, dengan adanya silaturahmi dan coffe morning ini mengapresiasi atas terlaksananya bersama insan pers di Bengkalis. 

Tentunya kami siap bersinergi dan berkolaborasi dalam hal pemberitaan sehingga nantinya lebih baik dan akurat. 

"Semoga Satreskrim Polres Bengkalis menjadi mitra yang strategis bagi seluruh insan pers,” tutupnya. 


 

Editor : Eriz
Komentar Via Facebook :