Mewakili 23 Desa di Kecamatan Bantan, Desa Jangkang Ikuti Lomba Posyandu

BENGKALIS, RANAHRIAU COM - Posyandu Mangga Dusun Tambak Rejo Desa Jangkang ikuti lomba posyandu mewakili dari 23 desa di Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis. Dimana, melalui posyandu dapat mengatasi permasalahan kesehatan masyarakat di desa, seperti gizi buruk, kesehatan Ibu dan anak, KB, imunisasi dan stunting serta pelayanan kesehatan lainnya, Rabu (27/9/2023). 

Setibanya tim juri penilaian, yakni dari kelompok kerja (Pokja) IV PKK Bengkalis, Dinas Kesehatan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Bengkalis, langsung melakukan pemotongan pita dan disambut dengan persembahan meriah  tarian khas Posyandu Mangga. 

Pada penyambutan tim penilai posyandu, turut dihadiri Pj Kepala Desa (Kades) Jangkang Al Amin, Camat Bantan Aulia Army effendy, ketua BPD, ketua BUMDesa Jangkang, Ibu-ibu Posyandu Mangga, Ibu-ibu PKK Desa Jangkang, mantan Kades Jangkang Edi Sutrisno dan ratusan masyarakat. 

Pj Kepala Desa (Kades) Jangkang Al Amin menyampaikan, salam bermasa, ucapan terima kasih kepada Ibu Bupati Bengkalis Kasmarni dan tim penilai lomba posyandu dari Kabupaten. Posyandu merupakan wadah salah satu bentuk upaya kesehatan milik masyarakat, terutama untuk kesehatan bagi anak dan balita. 

"Posyandu mempunyai peranan yang sangat penting dan strategis serta ujung tombak terdepan dalam membantu pelayanan kesehatan masyarakat. Khususnya dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan ibu dan bayi baru lahir, balita, ibu hamil dan keluarga berencana serta kegiatan terpadu lainnya yang terintegrasi dalam wadah posyandu keluarga," kata Pj Kades Jangkang Al Amin. 

Di sisi lain, posyandu juga merupakan salah satu bentuk upaya kesehatan sumber daya masyarakat yang dikelola dan diselenggarakan dalam kesehatan masyarakat, terutama kesehatan ibu dan anak.

"Ia berharap dengan keberadaan posyandu mampu meningkatkan sarana dan prasarana infrastruktur kesehatan sebagai bagian dari pelayanan prima bagi masyarakat, khususnya ibu, bayi dan balita. Melalui pendidikan anak usia dini kita cegah stunting keluarga sehat negara kuat," pintanya. 

Kesempatan ini, Camat Bantan Aulia Army Effendy menuturkan dalam sambutannya, mengucapkan selamat datang kepada tim penilai posyandu Kabupaten Bengkalis di Posyandu Mangga Dusun Tambak Rejo Desa Jangkang.

Tak lupa juga, terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat yang terkait dalam penyiapan kegiatan ini mulai dari pihak desa maupun masyarakat, yang sama-sama bergandengan tangan bahu membahu mempersiapkan kegiatan ini. 

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam bentuk pemberdayaan masyarakat yang melibatkan seluruh elemen masyarakat. 

"Sejauh ini, untuk saling peduli terkait atau tentang posyandu-posyandu, kita ketahui bersama merupakan adalah wadah awal kita menciptakan generasi kita yang sehat. Dengan adanya posyandu niscaya anak-anak kita akan bisa tumbuh sehat, baik kedepannya. Karena dengan datang ke posyandu untuk anak-anak dilakukan penilaian penilaian dan pengembangan pertumbuhannya," ujar Army sapaan akrabnya. 

Lanjutnya, ia katakan, bahwa Pemerintah Kabupaten Bengkalis terus mengentaskan stunting, dan ini adalah upaya kita bersama yang juga merupakan program dari Bupati Bengkalis Kasmarni.

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan penyerahan berupa bingkisan makanan kepada warga yang kurang mampu.

Pantauan media ini dilokasi, pelaksanaan lomba posyandu ini dinilai dari pelayanan masyarakat yang meningkatkan kualitas dan kuantitas layanan kesehatan.

Posyandu dinilai dari pengelolaan posyandu, data kelengkapan administrasi, sarana peralatan, kebersihan dan kemampuan yang meliputi mulai pendaftaran, penimbangan, pencatatan, penyuluhan serta kegiatan tambahan penunjang kesehatan dan lainnya.

Editor : Eriz
Komentar Via Facebook :