Komit Tingkatkan Perekonomian, Mukhtar Gelontorkan Rp. 350.Juta Untuk BUMDes

Komit Tingkatkan Perekonomian, Mukhtar Gelontorkan Rp. 350.Juta Untuk BUMDes

TELUK KUANTAN, RANAHRIAU.COM - Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2018 untuk sejumlah pembangunan dan bidang pemberdayaan desa Marsawa, Kecamatan Sentajo Raya, Kabupaten Kuansing, terealisasi dengan baik. Kepala Desa Marsawa, Mukhtar saat ditemui wartawan selasa (2/4/2019) di kantornya menyampaikan, serapan Dana Desa (DD) Tahun 2018 dan Dana Bankeu telah di realisasikan sesuai aturan.

Dikatakan Mukhtar, sebelum melaksanakan pembangunan di Desa, dirinya juga tidak gegabah dalam menghadapi tahapan-tahapan yang dilalaui seperti Musyawarah Dusun dan Musyawarah Desa (Musdes). Hal ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat. "melalui tahapan ini tentunya alur dan tahapan penggunaan Dana Desa akan sangat jelas dan transparan kepada masyarakat,"ujarnya

Lebih lanjut Kades menjelaskan, adapun pembangunan realisasi tahun 2018 yakni pembangunan gedung olahraga dan Padat karya tunai seperti pembangunan drainase. "Musyawarah Desa itu sangat penting untuk pertanggung jawaban kita kepada masyarakat, sehingga pembangunan yang kita lakukan dapat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat," tambahnya

Kades Mukhtar juga menjelaskan, untuk rencana pembangunan tahun 2019, Pemerintah Desa Marsawa akan melakukan berbagai pembangunan seperti Pembangunan box Culver di lima dusun, peryataan modal Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), rehab Posyandu dan pengadaan sarana dan prasarana.

"Itu untuk tahun 2019, Box Culver dibangun di 18 titik dengan anggaran Rp.250 juta, Dan untuk peryataan modal BUMDes sebesar Rp 350 juta. Nah, Penyertaan modal BUMDes nantinya untuk simpan pinjam, kredit elektronik, perabotan rumah tangga serta pangkalan elpiji, dan unit dagang beras dan ikan segar," urainya

Dengan adanya pembangunan tersebut, dan penyertaan modal, dirinya berharap Bumdes makin berkembang dan Desa Marsawa dapat lebih maju lagi dan berkembang baik dalam segi pembangunan, kesehatan dan perekonomian.


Reporter : Eki Maidedi
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :