Camat Rengat Barat Sambut Baik kedatangan Atlet Dayung Inhu
Indragiri Hulu, RanahRiau.com- Atlet Dayung Indragiri Hulu Temu ramah dengan Camat Rengat Barat H.Sarman.SS.SH setelah menang juara umum di kejuaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov IX) Riau.06/11/2017.
Pertemuan ini disambut baik oleh Camat Rengat Barat di ruang kerja nya.Dalam kesempatan ini juga para atlet mengucapkan terimakasih kepada camat karna selama ini sudah memberikan fasilitas maupun dukungan selama berlatih dan akhirnya Atlet Dayung menang.
Hasan,salah satu atlet Dayung saat dikonfirmasi mengatakan.Kami sangat berterimakaih kepada pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu terutama Camat Rengat Barat Pak Sarman,yang sudah menerima kami dalam kunjungannya di ruang kerja nya.
"kunjungan ini merupakan ingin mengucapkan terimakasih kepada camat dan bersilahturahmi sekaligus memberikan boneka Porprov serta menunjukan beberapa mendali emas yang kami peroleh,"Ungkap Hasan.
Harap Hasan, Kepada Pemerintahan Kabupaten Indragiri Hulu bahwa Para atlet Dayung masih membutuhkan fiber Dayung untuk berlatih dan binaan dari pemerintah setempat,karna kemenangan ini tidak sekedar menang namun kami semua ingin berlatih lagi agar dapat mempertahankan prestasi yang kami peroleh jika ada perlombaan mendatang.
Ungkap Camat Rengat Barat Sarman.SS.SH,Kedatangan mereka para atlet yang di Dampingi ketua PODSI Inhu Mochamad Ridwan SE,disambut dengan baik dan memberikan beberapa arahan mengenai prestasi yang di peroleh.
"Inilah para generasi muda yang baik karna para atlet Dayung sudah membawa nama baik Kabupaten Indragiri Hulu terutama membawa nama baik bapak bupati kita H.Yopi Arianto SE,karna di bawah kepemimpinan beliau para atlet juga diberikan fasilitas lengkap untuk mengikuti kejuaraan Porprov di kampar,terkait masalah bonus sudah ada dinas terkait yang menangani nya,"Ungkap Sarman.
Adapun tanggapan dari ketua PODSI Inhu M.Ridwan SE,Menjelaskan kedatangan para atlet Dayung hanya bersilahturahmi dan memberikan bingkisan kepada bapak camat berupa boneka Porprov.
"mengenai soal bonus kami semua belum dapat karna dinas terkait masih mengurusnya.mudah mudahan para atlet mendapatkan bonus tersebut guna untuk biaya binaan mereka.selama ini kita sudah berusaha penuh untuk berlatih dan ini lah hasil kami,"Ungkap Ridwan.
Reporter : Arrozi
Editor : Fes


Komentar Via Facebook :