Harga Bahan Pokok Naik di Bengkalis, Warga mulai Resah..

Harga Bahan Pokok Naik di Bengkalis, Warga mulai Resah..

Bengkalis, RanahRiau.com- Sejumlah kebutuhan bahan pokok (Sembako) di wilayah Bengkalis merangkak naik menjelang Ramadhan atau Puasa ini. Kondisi tersebut mulai dikeluhkan warga yang berdomisili di daerah ini.

Seperti harga telur ayam biasanya perpapan atau 30 butir telur sebelumnya harga Rp32-33 ribu, kini sudah mencapai Rp36-37 ribu. Kemudian, bumbu masak seperti bawang putih juga mengalami kenaikan dari harga Rp30 ribu menjadi Rp50 ribu perkilogram, selanjutnya harga cabe merah sebelumnya harga Rp35 ribu menjadi Rp45 ribu perkilogram.

"Ya bang, harga bahan-bahan untuk masak dah mulai naik. Bawang putih naik, telur, cabe merah," ungkap salah seorang ibu rumah tangga Seri (28) di kediamannya beberapa hari lalu.

Terpisah, Kepala Bidang Pengembangan dan Perdagangan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagprin) Kabupaten Bengkalis Burhanuddin mengakui bahwa untuk saat ini sejumlah bahan pokok ada yang mengalami kenaikan.

"Kenaikan cukup signifikan di antaranya cabe merah dan bawang putih," ujarnya, Kamis (18/5/17).

Menurut Burhanuddin, kenaikan harga bawang bukan hanya karena kondisi menghadapi bulan puasa, tetapi juga karena kekurangan stok.

(RiauTerkini.com)

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :