Audensi Bersama Dishub Bengkalis
Dema ISNJ Dorong Modernisasi Sistem Layanan RoRo dan Optimalisasi PAD
DEMA ISNJ Menyerahkan Surat Pernyataan Sikap ke Kadishub Bengkalis Adi Pranoto
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut Syariah Negeri Junjungan (DEMA ISNJ) Bengkalis yang dipimpin Presiden Mahasiswa Oktovianes Sinyo Lesnussa melakukan audiensi dengan Kadishub Bengkalis, Muhammad Adi Pranoto dan disambut baik di ruangan rapat Dishub, pada Kamis (16/10/2025).
Dalam diskusi dibahas beberapa hal diantaranya modernisasi sistem layanan dan manajemen antrian roro, praktek free pass non prosedural, kanal layanan informasi, satgas gabungan, Parkir dan PJU.
Oktovianes Sinyo Lesnussa mengatakan, dalam kajian kami, Dishub ini merupakan salah satu kreator penting untuk menggali dan mengoptimalkan peningkatan PAD bagi pembangunan Kabupaten Bengkalis.
"Untuk itu, transformasi tata kelola dengan modernisasi sistem layanan berbasis digital/non tunai adalah keniscayaan guna meminimalisir kebocoran retribusi agar pelayanan publik berlandaskan prinsip jujur, transparan, adil dan tidak menzalimi dapat mendatangkan kemaslahatan bagi masyarakat," ujar Sinyo sapaan akrabnya.
Ditambahkan, Sinyo dan jajarannya, kami menolak wacana upaya memonopoli pengelolaan parkir dengan jangka waktu panjang, dan berkaitan keberadaan satgas, dan kami dukung jika urgensinya adalah perbaikan tata kelola.
"Namun, haruslah bersifat temporer dengan tahapan uji publik serta wacana pembiayaan beban kerja personil satgas bersumber dari APBD mesti ditinjau kembali mengingat penetapan kebijakan efisiensi anggaran," sambungnya.
Kadishub Bengkalis Adi Pranoto, dalam paparannya menjelaskan teknis permasalahan dan tahapan penyelesaian kedepan antara lain penerapan sistem e-tiketing yang akan segera diberlakukan pusat informasi pelayanan dan mengevalusi tenaga operasional lapangan yang telah dilakukan sesuai dengan hasil dari aspirasi mahasiswa dan masyarakat.
Di akhir pertemuan, Sinyo didampingi Wakil Presiden Zambri, Sekretaris Andria Amanda, M. Iqbal, Nur Annisa Ananda Putri , Nur susyanti, Faisyal Bachri menyerahkan surat Pernyataan Sikap kepada Adi Pranoto yang didampingi Kabid Pelayaran Edi Kurniawan, Kabid Pelabuhan Sugeng Santoso Kasi Manajemen Lalu Lintas Jalan Saddam Ahmad, dari perusahaan kapal Erfandi PT. Jembatan Nusantara dan Gunawan PT. Atosim Lampung Pelayaran.


Komentar Via Facebook :