Tahun 2025
Polres Bengkalis Akan Gelar Lomba Karya Jurnalistik di HUT Bhayangkara ke 79
Meriahkan HUT Bhayangkara ke 79 tahun 2025
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Dalam rangka meriahkan Hut Bhayangkara ke 79 tahun 2025, Polres Bengkalis akan menggelar lomba karya tulis jurnalistik dan essay photo serta video berdurasi 2 menit, untuk jurnalistik terkhususnya di Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau.
Lomba karya tulis jurnalistik dengan tema dalam Mendukung Green Policing, Polisi penjaga Kamtibmas dan sinergitas Polri dengan masyarakat dan instansi pemerintah Kabupaten Bengkalis, berhadiah puluhan juta rupiah.
Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan mengatakan, lomba karya tulis jurnalistik terbuka untuk umum adapun karya jurnalistik berupa Feature News yang telah terbit atau tayang di media massa maupun online mulai bulan Juni 2025.
"Selain itu, artikel yang dilombakan adalah karya orisinil, bukan hasil plagiat. Artikel tidak pernah atau sedang tidak disertakan dalam kompetisi manapun," kata Kapolres AKBP Budi Setiawan kepada wartawan, Minggu (1/6/2025).
Peserta lomba adalah wartawan, namun karya yang diikutsertakan wajib terbit di media massa atau media online dengan 2.500 karakter dan media yang sudah terverifikasi oleh dewan pers.
Senada juga disampaikan Wakapolres Bengkalis Kompol Anton Rama Putra selain lomba karya Jurnalistik pihaknya juga mengadakan lomba essay photo peserta lomba fotografi dan videografi atau umum. Ditambahkanya, lomba video pendek dengan durasi selama 2 menit.
Seluruh perlombaan hasil karya tulis jurnalistik dan fotografi ataupun video berdurasi 2 menit di upload di media sosial dan tag akun resmi @Kapolres_bengkalis.
"Dan wajib follow up akun media sosial Polres Bengkalis seperti FB, IG, Youtube dan lainnya," ujar Wakapolres.
Untuk pendaftaran, lanjut Wakapolres bagi rekan rekan wartawan yang ingin mendaftarkan diri sebagai peserta lomba karya tulis jurnalistik, essay photo dan video dapat dilakukan melalui barcode yang tertera laman resmi akun Instagram @Kapolres_bengkalis.
Selain perlombaan karya tulis Jurnalistik, berbagai perlombaan akan dilaksanakan dalam menyambut Hut Bhayangkara ke 79 sejak dimulai bulan Juni ini.
"Pengumuman pemenang akan di umumkan pada malam puncak Hut Bhayangkara ke-79 nantinya," tutupnya.


Komentar Via Facebook :