Ketua umum JNK dukung langkah Ganjar Majukan Pendidikan di Indonesia
JAKARTA, RANAHRIAU.COM- KETUA umum Jaringan Nasional Keumatan (JNK) Nanang Firdaus Masduki, mendukung langkah bakal calon presiden Ganjar Pranowo agar anak-anak di Indonesia mendapatkan akses pendidikan yang berkualitas.
"Dengan pendidikan berkualitas akan memberi kesempatan seseorang meraih ekonomi yang lebih baik bagi setiap keluarga, hingga capaian-capaian teknologi yang menyelesaikan seluruh persoalan bangsa," ujarnya, Sabtu (22/09/2023).
Nanang menerangkan, mengawal pemerataan pendidikan sekolah lanjutan tingkat atas hingga Strata Satu (S1) menjadi sangat penting. "Selain akan membuka cakrawala pemikiran seseorang lebih luas, ruang pencarian rezeki serta pengembangan diri juga terbuka lebih lebar," terangnya.
Ia mengaku senang, karena Ganjar telah memulai agar semua guru honorer yang berada di bawah tanggung jawabnya saat menjabat Gubernur Pemprov Jateng yang lalu telah menerima gaji sesuai Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK).
"Capaian kinerja saat Ganjar menjabat ini perlu diteruskan dan dilanjutkan oleh Gubernur daerah lainnya. Capaian yang melejitkan dalam bidang pendidikan, mulai dari bantuan siswa miskin, BOSDA sampai keringanan transportasi untuk pelajar itu patut ditiru," ungkap Nanang.
Nanang berharap, pada tahun mendatang akan lahir program pendidikan yang lebih revolusioner lagi. "Maka sudah pas Ganjar punya gagasan yang telah meminta persetujuan Presiden RI agar memberikan kesempatan Beasiswa Pendidikan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) tidak saja hanya untuk strata S2 dan S3 melainkan juga beasiswa yang diperuntukkan bagi jenjang S1 Se Indonesia," pungkas Nanang.
Komentar Via Facebook :