Gelar pemantauan Hilal di 124 Titik, Pemerintah gelar Sidang Itsbat hari ini
Foto : ist
JAKARTA, RANAHRIAU.COM- Kementerian Agama (Kemenag) akan melakukan sidang isbat untuk menetapkan 1 Ramadhan 1444 H pada hari ini, Rabu (22/3/2023).
Direktur Jenderal Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin, menjelaskan sidang isbat selalu dilakukan pada 29 Syakban yang tahun 2023 jatuh pada hari ini, Rabu.
Sidang isbat mempertimbangkan informasi awal berdasarkan hasil perhitungan astronomis (hisab) dan hasil konfirmasi lapangan melalui mekanisme pemantauan (rukyatul) hilal.
Dilansir dari Kompas TV, Kamaruddin mengatakan Berdasarkan hisab, semua sistem sepakat bahwa ijtimak menjelang Ramadan jatuh pada Rabu, 22 Maret 2023 atau bertepatan dengan 29 Syakban 1443 H sekitar pukul 00.23 WIB.
"Sebanyak 124 lokasi pemantauan hilal tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Nantinya pemantauan akan dilaksanakan oleh Kanwil Kementerian Agama dan Kemenag Kabupaten/Kota", jelas Kamaruddin.


Komentar Via Facebook :