JNE berbagi paket untuk Media Partner

JNE berbagi paket untuk Media Partner

PEKANBARU, RANAHRIAU.COM- Bulan penuh berkah dan lebaran, mendorong tiap insan yang menunaikan serta merayakannya dengan berbagi kebahagiaan. 

Saat ini, dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, serta perkembangan industri pengiriman ekspres, membuat jarak tidak menjadi kendala bagi siapa pun untuk berbagi kebahagiaan dengan kerabat atau keluarga.

JNE telah menjadi bagian hidup banyak orang karena selalu berupaya maksimal untuk memenuhi kebutuhan pengiriman paket dengan menghadirkan beragam produk layanan atau fasilitas. 

Oleh karena itu, dalam berbagai momen istimewa seperti hari-hari besar, JNE pun turut berpartisipasi dan merayakannya bersama masyarakat.

Selain itu juga, JNE turut selalu berbagi ke media partner, karena memang selama ini media-media di Pekanbaru selalu menjadi partner dalam mengabarkan dan program dan kegiatan JNE untuk masyarakat.
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :