Diskopdagrin Akan Tertibkan Pedagang Pasar Rakyat
Poto Kepala Diskopdagrin, Drs. Azhar, MM. CPM
Kuantan Singingi, RanahRiau.com - Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian (Diskopdagrin) Kabupaten Kuansing akan segera menggelar operasi gabungan untuk menertibkan pedagang yang belum menempati los dipasar Rakyat Teluk Kuantan.
"Yang kita tertibkan adalah pedagang yang masih di diluar atau di pinggiran jalan yang belum menempati los atau lapak pasar induk yang sudah dibangun dan disediakan oleh pemerintah," Ungkap Kepala Diskopdagrin Drs. Azhar, MM. CPM, Kepada RanahRiau.com Senin (01/10/2018) di Teluk kuantan
Dikatakan Azhar, operasi ini dilakukan untuk memfungsikan pasar induk yakni pasar Rakyat yang telah dibangun oleh pemerintah. Azhar menegaskan, pedagang yang belum pindah harus menempati tempat yang sudah tersediakan.
"Sebelumnya kita akan melakukan secara persuasif pada para pedagang dengan memanggil seluruh pedagang." Katannya.
Saat ini dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian akan berupaya melakukan penataan dan pendataan ulang kembali terkait para pedagang yang belum terdaftar dan memiliki los untuk berjualan. Dan ini merupakan Pr Diskopdagrin.
"Kita akan mencarikan posisi dan solusi di mana seharusnya mereka dapat tetap berjualan, walau tidak mendapatkan tempat. sebab kita tidak mau mematikan mata pencarian mereka. Besok jam 09 pagi mereka kita undang ke kantor untuk mengikuti rapat, undangan ke pedagang sore tadi telah disampaikan,"pungkas Azhar
Reporter : Eki Maidedi


Komentar Via Facebook :