Cara Unik Buka Puasa bersama ala Club Motor di Kuantan Singingi, Pesan Edukasi lewat Takjil

Cara Unik Buka Puasa bersama ala Club Motor di Kuantan Singingi, Pesan Edukasi lewat Takjil

Kuantan Singingi, Ranahriau.com - Beberapa club motor classic dan costum di lubuk jambi sekitarnya yaitu OJ Classic Family, Lubuk jambi Motor Costum, dan HCB teluk Kuantan mengadakan kegiatan sosial berbagi takjil gratis untuk masyarakat pada hari Sabtu (09/06/2018).
komunitas motor tua ini punya cara unik dalam berbagi takjil yaitu dengan menempelkan pesan pesan keselamatan berkendara di bungkus takjil yang diberikan kepada masyarakat, kegiatan ini dilanjutkan dengan berbuka bersama  sesama anggota di pendopo parahu baganduang kecamatan kuantan mudik.

Ketua club OJ Classic Family, Ijon yang akrab disapa dengan onga jangguik mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi sesama anggota club club motor classic se-kuantan mudik lama.

Senada dengan itu ketua HCB teluk Kuantan, wandri, juga mengatakan bahwa kegiatan berbagi takjil ini juga bertujuan untuk menyampaikan pesan kemasyarakat bahwa tidak semua club motor itu berkonotasi negatif, "ada juga club club motor yg merupakan wadah kegiatan positif untuk anggotanya", ujarnya.

Selain berbuka bersama dan berbagi takjil  club club motor clasik ini juga menyepakati pembentukan paguyuban motor clasik yang di beri nama "Classik, Costum Lubuk Jambi bersatu" dan onga jangguik terpilih menjadi ketua paguyuban.
 
 
Reporter : Eki
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :