Aksi Berjalan Aman, Sefianus Zai Sampaikan Apresiasi Untuk Kapolda Riau...
Pekanbaru, RanahRiau.com- Setelah melaksanakan aksi damai, Aksi solidaritas Januari Gea. Sefianus Zai ketua umum Ikatan keluarga Nias Riau mengucapkan terimakasih kepada jajaran Polda Riau. Ucapan terimakasih ini atas pelayanan pengamanan aksi yang sangat baik dan sangat humanis dari jajaran kepolisian.
"Kami atas nama paguyuban Nias Riau IKNR juga HIMNI mengucapkan terimakasih, kepada Kapolda dan jajarannya, pada aksi kemarin selasa 21/11/17 kami telah dilayani, koordinasi sangat baik dan juga telah menjadi media penghubung antara kami dengan pihak RCM yang kami demo," Ucapnya kepada Media.
Tidak hanya itu, Ketum Ikatan Keluarga Nias Riau (IKNR) inipun secara khusus menyampaikan terimakasih dan apresiasinya kepada Kapolresta Pekanbaru yang telah memberikan pengamanan maksimal hingga aksi berjalan aman.
"Apresiasi kami juga kepada team Intelkam baik dari Polda Riau, Polresta Pekanbaru dan juga Polsek Payung sekaki,"paparnya.
Sebagaimana diketahui bahwa aksi damai ini dilakakan oleh paguyuban Nias Riau yang dimotori IKNR dan HIMNI atas pengusiran Januari Gea dari rumah yang akhirnya tidur di halaman, oleh manajemen perusahaan.
Aksi sendiri menurunkan masa sekitar 100 orang yang datang dari Pekanbaru, Pelalawan, Siak, Kampar dan Dumai.
Hasil Aksi damai ini, manajemen perusahaan langsung mengembalikan Januari Geanke dalam rumah setelah 11 hari bersama anak dan istrinya tidur di halaman rumah beralaskan karton dan tenda seadanya.
Reporter : Faisyal/Rilis
Editor : Fes


Komentar Via Facebook :