Dapat Restu dari Golkar, Bang Andi Rachman Siap Berdayung
Pekanbaru, RanahRiau.com- Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar telah memutuskan Arsyadjuliandi
Rachman diusung maju dalam Pemilihan Gubernur Riau pada 2018 mendatang.
Wakil
Ketua DPD I Golkar Riau Masnur di Pekanbaru, Senin, membenarkan putusan
dalam rapat DPP Golkar memberikan restu kepada Andi Rachman sebagai
bakal calon gubernur.
"Alhamdulillah sudah
diputuskan (dalam rapat DPP Golkar), bang Andi (Arsyadjuliandi Rachman)
yang diusung maju sebagai bakal calon gubernur dari partai ," ujar
Masnur.
Dalam "ketuk palu" putusan
Golkar tersebut tidak menyertakan nama balon Wakil Gubernur yang
menemani Andi Rachman untuk melenggang dalam Pesta Demokrasi serentak
lima tahunan itu.
Namun pemilihan
pasangannya, lanjut Masnur, diserahkan sepenuhnya kepada Andi Rachman.
Andi diberikan kesempatan untuk melakukan komunikasi politik untuk
memilih pasangan yang pas.
"Saya dan
sekretaris DPD I hadir dalam rapat putusan itu, diberikan pula
kesempatan siapa wakil yang rasanya pas baginya. Setelah itu, diserahkan
langsung ke DPP lagi untuk ditindaklanjuti," ujarnya pula.


Komentar Via Facebook :