DPW IWO Riau Ucapkan Selamat Atas Pengukuhan IWO Kabupaten Siak

DPW IWO Riau Ucapkan Selamat Atas Pengukuhan IWO Kabupaten Siak

Pekanbaru, RanahRiau.com- Ketua IWO Riau, H. Rifa Yendi Melalui Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Riau, Abidah, Mengucapkan selamat atas pengukuhan DPD IWO Kabupaten Siak, hal ini disampaikan nya kepada media saat prosesi kegiatan berlangsung di siak, (21/8/2017).

"Ya kami turut mengucapkan selamat atas pengukuhan pengurus DPD Siak," Tuturnya.

Tidak hanya itu, CEO Ranah Riau Media Group ini pun menambahkan, Tumbuh dan berkembangnya IWO di Kabupaten Siak tidak lepas dari kemandirian anggota bersama ketua IWO Siak. Pasalnya, Kata Abidah, semua persiapan hingga prosesi kegiatan, DPD Siak mengerjakannya Sendiri.

"Saya bangga dengan DPD Siak, semuanya dikerjakan bersama sama dengan kemandirian dan sinergisitas profesinya sebagai pewarta," Imbuhnya.

Abidah pun menerangkan lagi, dalam acara itu, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IWO, Jodhi Yudhono langsung mengukuhkan kepengurusan IWO Siak yang disaksikan Sekjend DPP IWO berserta pengurus DPW IWO Riau berikut undangan sejumlah Pejabat di Kabupaten Siak.

"Pengukuhannya langsung oleh Ketum dan sekjend DPP ikut menghadiri," Tukasnya.

Diakhir, Dirinya berharap kepada kepengurusan IWO Siak, Kedepannya mampu membawa IWO lebih baik dan menjunjung tinggi profesionalisme Jurnalistik serta menjaga soliditas Anggota IWO di kabupaten Siak.

"Semoga dengan dikukuhkan ini, IWO Siak semakin berkibar dan Solid sehingga menjadikan profesi Jurnalis semakin Profesional." Tandasnya. (Fes).






 

 

 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :