Santapan Khas Melayu dan Hiburan Akan Mewarnai HUT Riau Ke-60
Pekanbaru, RanahRiau.com- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Riau, Hj. Septina Primawati Rusli menyampaikan, Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Riau besok akan dimeriahkan dengan hiburan untuk masyarakat, diantaranya, penampilan Artis Dorce Gamalama. Hal ini disampaikannya kepada sejumlah media, Selasa, (8/8/2017) disela peninjauan Acara di gedung DPRD Riau pekanbaru.
“Ini bagian dari pesta rakyat, karena diharapkan masyarakat bisa membaur dengan kemeriahan HUT Provinsi Riau.” Paparnya.
Masih dijelaskan ia, dari hasil laporan kesekretarian DPRD Riau, direncanakan undangan yang akan hadir sebanyak 1200 orang, yang meliputi Pejabat dan Mantan Pejabat Pemerintahan Provinsi serta sejumlah tamu lainnya.
“Insha Allah tamu yang akan hadir sebanyak 1200 orang," Sebutnya.
Tidak Hanya itu, Tokoh Perempuan riau inipun menambahkan, prosesi acara pada tahun ini, pihak penyelenggara dalam hal ini DPRD Riau telah menyiapkan tempat khusus untuk hiburan dan bersantap makanan di lapangan tenis kompleks DPRD Riau.
"Jadi nanti, usai acara resmi di dalam paripurna, selanjutnya acara makan dan hiburan akan laksanakan di Lapangan Tenis DPRD Riau, sajian makanannya pun besok khas Melayu." Tutupnya. (Fes).


Komentar Via Facebook :