Smart Plus Teknologi Selalu Berikan Pengembangan Berbasis Aplikasi

Smart Plus Teknologi Selalu Berikan Pengembangan Berbasis Aplikasi

Pekanbaru, RanahRiau.com- Banyak nya kafe, Mall, hotel, dan tempat hiburan di kota pekanbaru membuat ekonomi terus berdenyut hingga malam hari. Jika kita melewati wilayah Gobah, arifin ahmad, dan Sudirman, maka kita bisa lihat begitu banyaknya kafe tempat nongkrong para anak muda menjamur. Data penduduk BPS menunjukkan 1,05 juta jiwa penduduk ada di Pekanbaru.

Melihat peluang penduduk yang besar dan denyut ekonomi Pekanbaru yang besar, kini di kota bertuah telah hadir aplikasi ojek online yang bernama Sky jek.

“Aplikasi ojek online ini sekarang bisa di unduh di play store, Dalam pengembangan aplikasi ojek online ini, kami bekerjasama dengan salah satu developer aplikasi lokal, Smartplus teknologi," ujar Fadil selaku pendiri Sky Jek.

Di temui dalam kesempatan berbeda, Erwin sebagai Kepala Programer di Smart plus teknologi, membenarkan, bahwa dalam beberapa bulan ini memang membangun aplikasi ojek online Sky jek.

“Perusahaan kami selain membangun apiikasi ojek juga dalam waktu dekat ingin merancang sebuah aplikasi untuk rumah sakit, fintech ( Red : Financial technology ), dan aplikasi yang mendukung wisata," tutur Erwin Melalui Bernard selaku Head Marketing Smart Plus Technology.

Dalam membangun aplikasi, kami memiliki tim yang kompeten dibidangnya, seperti Giat Analys, Apri sebagai programmer, Andi programmer android, dan Bezi sebagai UI ( user interface )

Inovasi dan perkembangan dunia digital memang akan terus merambah diseluruh Indonesia. Dan ini tidak akan dapat dibendung lagi. Apalagi isu bonus demografi yang segera akan kita hadapi pada tahun 2020-2035. Momentum teknologi akan meningkatkan kemajuan bagi daerah yang mau memamfaatkannya. (Fiz).

 

 

 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :