Community TB-HIV Care Aisyiyah Sub Recipient Kota Pekanbaru lakukan Monitoring Evaluation
Pekanbaru, RanahRiau.com- Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Kota Pekanbaru melalui Community TB-HIV Care ‘Aisyiyah Sub-Sub Recipient Kota Pekanbaru melaksanakan Monitoring Evaluation Meeting For Community TB Cadres pada tanggal 07 Juni 2017. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memotivasi para kader TB Care ‘Aisyiyah Kota Pekanbaru, memastikan kader memilki kinerja yang baik dan meningkatkan kapasitas kader untuk melakukan deteksi dini terduga TB.
Kader TB Care ‘Aisyiyah ini telah dilatih pada bulan Februari lalu, yang mana Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Kota Pekanbaru mendapatkan amanah menjalankan program Community TB-HIV Care ‘Aisyiyah dari pimpinan pusat ‘Aisyiyah. Program ini sudah berajalan selama 6 bulan terhitung dari 01 Januari 2017. Para kader ini direkrut dari berbagai Puskesmas dan organisasi masyarakat terutama ‘Aisyiyah tentunya. Kader-kader ini memiliki peran yang sangat penting dalam keberlansungan program ini, dikarenakan kader merupakan ujung tombak program. Kader-kader inilah yang menjangkau suspek TB nantinya dilapangan disekitaran kota pekanbaru.
Monitoring Evaluation Meeting For Community TB Cadres merupakan pertemuan yang sangat penting yang harus dilakukan, dikarenakan kita mendapat tambahan informasi, kendala dan hambatan dilapangan yang dihadapi para kader dalam menjangkau suspek TB dimasyarakat. Dengan keterlibatan aktif para kader dalam melakukan penjangkau TB diharapkan mampu meminimalisirkan penyakit TB di Kota Pekanbaru. Kami dari team SSR Kota Pekanbaru mempunyai banyak pekerjaan rumah yang harus kami kerjakan, dikarenakan pertemuan ini menghasilkan berbgai kendala dan hambatan yang harus dihadapi bersama pihak-pihak terkait. kita berharap nantinya setelah pertemuan ini dapat menjadi bahan acuan kami untuk mengadvokasi ke pihak-pihak terkait. Sehingga para kader dapat menemukan solusi terhadap kendala-kendala yang ada. “ Ujar Riki Riandi selaku Koordinator Program”.
Community TB-HIV Care ‘Aisyiyah Sub-Sub Recipient Kota Pekanbaru selau melibatkan pihak-pihak terkait dalam melaksanakan kegiatan, sehingga diharapkan dapat sinergi dalam menjalankan program ini dengan pihak-pihak yang terlibat terutama fasilitas pelayanan kesehatan. Sebelum pertemuan Monitoring Evaluation Meeting For Community TB Cadres ini kami bersama Komisi penanggulangan Aids Kota Pekanbaru melakukan pertemuan dengan Stakeholder dalam rangka melaksanakan audiensi publik dengan pemangku kebijakan terkait TB-HIV di kediaman Wakil Wali Kota Pekanbaru. Ini mereupakan upaya bersama bagaimana kita menanggulangi dan meminimalisirkan penyakit menular di Kota Pekanbaru. Diharapkan kedepan Penyakit TB-HIV dapat didukung oleh semua komponen bangsa tanpa kecuali dan kedepan Kota Pekanbaru dapat bebas dari Penyakit TB, Pekanbaru sehat Indonesia kuat (Fiz/Rls)


Komentar Via Facebook :