Pastikan Ramadhan aman dan Kondusif,Polresta Kota Pekanbaru Gelar Rapat Internal
Pekanbaru, RanahRiau.com- Dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1438 H, Polresta Pekanbaru melaksanakan rapat internal yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Pekanbaru KOMBES POL SUSANTO, S.IK, S.H, M.H dengan didampingi Wakapolresta EDY SUMARDI PRIADINATA, S.IK serta Kabag Ops Kompol INDRA ANDIARTA, S.I.K. Jumat 2 Juni 2017.
Pelaksanaan rapat internal yang bertempat di Ruang rapat Bunga Kiambang ini dimulai dari jam 08.30 Wib dengan diikuti oleh Para Kabag, Kasat, Kasi dan Para Kapolsek jajaran Pekanbaru.
Operasi kemanusiaan ini akan difokuskan pada pelayanan masyarakat khususnya arus mudik, serta untuk mengantisipasi ancaman yang diperkirakan akan muncul, seperti Terorisme. Tak lupa pula yang perlu diantisipasi seperti Curas, Curat, Curanmor serta perlu diwaspadai perampokan toko mas juga nasabah bank.
Kapolresta Pekanbaru Kombespol SUSANTO SIK, SH, MH juga menjelaskan, pos pengamanan dan pelayananan tersebut bukan hanya tempat polisi bertugas namun juga tempat istirahat bagi pemudik yang harus dibuat sebagus dan senyaman mungikin.
“terutama untuk Pos MTQ dan Ramayana dibuat yang bagus” Ujar Kapolresta Pekanbaru diacara rapat tersebut.
Kemudian tambahan dari Wakapolresta pekanbaru EDY SUMARDI PRIADINATA, Sik, mengatakan dalam rapat tersebut supaya melibatkan Satpol PP dan dinas perhubungan dalam pengamanan malam Takbiran untuk mengurai kepadatan lalu lintas.
“kita akan bentuk tim pengurai macet dan berkoordinasi dengan instansi terkait seperti Satpol PP dan Dinas Perhubungan” tambahnya.
Sebagaimana diketahui bahwa personil yang dilibatkan dalam pelaksanaan Operasi Ramadniya ini sebanyak sekitar 700 personil gabungan, mulai dari Personil Polresta Pekanbaru, TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan dan Senkom.
Rapat Internal Operasi Ramadniya 2017 ini berjalan lancar dan selesai jam 11.30 WIB. (Bid)


Komentar Via Facebook :