Paripurna DPRD Riau
Wahhh.. Seruuu.. Suasana Bersorak Warnai kedatangan Cawagubri
Pekanbaru, RanahRiau.com- Ada yang berbeda dalam Rapat Paripurna DPRD Riau, Selasa, (25/4/2017). Pasalnya, undangan bersorak sorai memberikan dukungan kepada calon wagubri, Wan Thamrin Hasyim dan Ruspan Aman ketika memasuki ruang sidang Paripurna.
Dari Pantauan reporter ranahriau.com di lokasi, kehadiran anggota DPRD Riau dinyatakan quorum, sehingga bisa dilaksanakan pemilihan.
Hingga berita ini di sampaikan, ketua Panitia pemilihan Wagubri, Aherson, Sedang membacakan Tata Tertib pencoblosan suara.
Seperti yang diketahui, hari ini seluruh anggota DPRD Riau akan menggunakan hak suaranya dalam memilih salah satu calon wakil gubernur Riau. Saat ini, anggota DPRD Riau yang aktif menggunakan hak suaranya sekitar 63 orang (Fes)


Komentar Via Facebook :