Bupati Afni Tegaskan OPD harus Punya Program Prioritas dalam Enam Bulan
Foto: Ist
SIAK, RANAHRIAU.COM- Bupati Siak, Dr. Afni Zulkifli, meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Siak menyiapkan minimal lima program prioritas yang terukur dan wajib diselesaikan dalam waktu enam bulan ke depan.
Permintaan tersebut disampaikan saat memimpin rapat staf yang dihadiri Sekretaris Daerah, staf ahli, para asisten, kepala OPD, serta camat di Zamrud Room, Komplek Rumah Rakyat, Senin (26/1/2026).
Afni mengatakan, penetapan program prioritas itu merupakan arahan dari Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan akan menjadi dasar evaluasi kinerja OPD serta Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) para pejabat.
Ia menegaskan, mutasi atau demosi pejabat akan didasarkan pada capaian kinerja, bukan faktor subjektif.
“Dalam enam bulan itu harus tercapai. Jadi kalau ada pejabat yang mutasi atau demosi, itu bukan soal suka atau tidak suka, tetapi karena target SKP tidak tercapai,” kata Afni.
Menurut Afni, hasil rapat tersebut menjadi komitmen bersama seluruh OPD terhadap kinerja enam bulan ke depan dengan sistem penilaian berbasis performa.
Dalam rapat itu, Afni juga mengingatkan seluruh OPD agar berhati-hati dan transparan dalam pengelolaan anggaran, belanja daerah, serta Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
Ia menyebutkan, pengawasan terhadap aparatur sipil negara (ASN) dilakukan oleh berbagai pihak sebagai upaya menjaga integritas dan profesionalisme.
Selain itu, Bupati Siak mendorong percepatan penerapan manajemen talenta di lingkungan Pemerintah Kabupaten Siak agar penempatan ASN dilakukan sesuai kompetensi.
“Saya minta dalam enam bulan ini kita sudah beralih ke arah manajemen talenta, sehingga penilaian kinerja tidak lagi berdasarkan faktor nonprofesional,” ujarnya.


Komentar Via Facebook :