Musim Hujan Rentan Penyakit, Ini 5 Cara Jaga Kesehatan agar Tetap Fit
Foto: Ist
JAKARTA, RANAHRIAU.COM- Musim hujan yang melanda sejumlah wilayah di Indonesia membawa dampak signifikan bagi aktivitas masyarakat, terutama bagi pekerja yang tetap harus beraktivitas di luar rumah meski hujan lebat hingga banjir.
Kondisi tersebut meningkatkan risiko gangguan kesehatan, mulai dari flu, demam, gangguan pencernaan, hingga penyakit yang ditularkan nyamuk.
Untuk mencegah berbagai penyakit selama musim hujan, masyarakat diimbau meningkatkan kewaspadaan dan menjaga daya tahan tubuh.
Dikutip dari Fortis Healthcare, terdapat lima langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan selama musim hujan.
1. Memastikan konsumsi air minum yang bersih dan aman
Selama musim hujan, sumber air berisiko terkontaminasi sehingga dapat memicu penyakit seperti diare dan demam. Mengonsumsi air matang atau air minum dalam kemasan menjadi langkah penting untuk mencegah penyakit yang ditularkan melalui air.
2. Membatasi konsumsi makanan yang dijual di ruang terbuka
Makanan yang terlalu lama terpapar udara lembap berisiko terkontaminasi kuman dan bakteri. Masyarakat disarankan memilih makanan rumahan yang baru dimasak untuk menjaga kebersihan dan keamanan pangan.
3. Menjaga pola tidur yang cukup
Kurang tidur dapat menurunkan sistem imun tubuh sehingga lebih rentan terserang penyakit. Waktu tidur ideal selama enam hingga delapan jam per malam dianjurkan untuk membantu menjaga daya tahan tubuh.
4. Tetap berolahraga meski cuaca tidak mendukung aktivitas luar ruangan
Olahraga ringan di dalam rumah, seperti yoga, lompat tali, atau latihan kebugaran, dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.
5. Menghindari terlalu sering terkena air hujan
Paparan hujan dalam waktu lama dapat menurunkan daya tahan tubuh. Oleh karena itu, masyarakat disarankan selalu membawa payung atau jas hujan saat beraktivitas di luar rumah.
Musim hujan memang tidak dapat dihindari, terutama bagi masyarakat yang harus tetap bekerja dan beraktivitas. Namun, dengan menjaga pola hidup sehat dan meningkatkan kesadaran akan kesehatan, risiko penyakit selama musim hujan dapat diminimalkan.


Komentar Via Facebook :