Rob Langganan Rendam Pulau Mendol, Warga Bertahan Sendiri tanpa Tanggul
Foto: Ist
KUALA KAMPAR, RANAHRIAU.COM- Banjir pasang air laut atau rob kembali merendam Pulau Mendol, Kabupaten Pelalawan, Riau.
Fenomena tahunan yang dikenal warga sebagai Pasang Keling ini kembali menggenangi jalan desa, rumah warga, hingga fasilitas umum.
Video amatir yang beredar di media sosial memperlihatkan air laut meluap tanpa hambatan ke kawasan pemukiman, Ahad (04/01/2026).
Ketiadaan tanggul dan turap permanen membuat rob semakin parah setiap musim pasang, terutama periode November hingga Januari.
Warga menilai penanganan pemerintah masih sebatas solusi sementara. Penimbunan darurat dan upaya mandiri warga dinilai tak mampu melawan naiknya air laut.
Aktivitas harian terganggu, akses transportasi terhambat, serta fasilitas ibadah dan pendidikan ikut terdampak.
Masyarakat berharap pemerintah menghadirkan solusi konkret dan berkelanjutan.
Pembangunan tanggul dan turap permanen dinilai mendesak agar warga pesisir Pulau Mendol tak terus hidup dalam ancaman rob tahunan.


Komentar Via Facebook :