Resmi Dilantik Anggota DPRD Bengkalis 2024-2029, Fakhtiar Qadri Ucapkan Terima Kasih
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis masa jabatan 2024 - 2029 resmi dilantik serta diangkat sumpah dan janji oleh ketua Pengadilan Negeri (PN) Bengkalis, Bayu Soho Rahardjo.
Pelantikan 45 anggota DPRD Bengkalis tersebut berlangsung di Gedung Cik Puan, Jalan Hangtuah Bengkalis, pada Selasa (17/9/2024).
Usai pelantikan, salah seorang anggota DPRD Bengkalis dari partai Golkar Fakhtiar Qadri mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Bengkalis khususnya Dapil 1 Bengkalis - Bantan yang telah memberikan semangat dukungan penuh sehingga menjadi anggota DPRD Bengkalis.
Dengan mengucap bismilah rasa syukur kepada Allah SWT, akhirnya setelah ditetapkan sebagai anggota DPRD Kabupaten Bengkalis periode 2024 - 2029 untuk dapil 1 khususnya Bengkalis - Bantan.
Semoga amanah dan kepercayaan ini senantiasa dapat bermanfaat dalam wujud pelaksanaan tugas perjuangan di parlemen serta keberpihakan kepada masyarakat sebagai wujud komitmen awal dan pengabdian.
Pertama kali adalah tentunya seiring waktu berjalan dengan semangat gotong royong membangun Kabupaten Bengkalis bersama masyarakat.
Tak lupa juga, ia beserta keluarga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh tim relawan simpatisan, kader pengurus partai Golkar, KPU dan Bawaslu Bengkalis.
"Semoga saya tetap Istiqomah yang terus senantiasa bersuara untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Bengkalis," akhirinya.
Komentar Via Facebook :