Kejari Kuansing Peringkat Terakhir dari Penilaian Kinerja Kejati Riau

Kejari Kuansing Peringkat Terakhir dari Penilaian Kinerja Kejati Riau

KUANSING, RANAHRIAU.COM - Kajati Riau Dr. Supardi telah umumkan Kejari terbaik pada Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Kejati Riau Tahun 2022.

Rakerda Kejati Riau tersebut diselenggarakan di Aula HM. Prasetio Kejaksaan Tinggi Riau, Senin (19/12/2022), dengan tema Optimalisasi Peran Kejaksaan Tinggi Riau Menyongsong Indonesia Maju.

Adapun hasil Rakerda Kejati Riau Tahun 2022 tersebut, ternyata Kejari Kuansing paling buncit, yaitu pada urutan terakhir (12) se-Riau penilaian Laporan Kinerja.

Diketahui, sebelumnya Kejari Kuansing dibawah komando Hadiman, SH., MH., Kejari Kuansing menjadi Kejari terbaik 1 se-Riau, dan terbaik 3 se-Indonesia.

Kendati sebelumnya bertengger di posisi terbaik satu se-Riau, namun kini dari hasil penilaian kinerja oleh Kejati, ternyata Kejari Kuansing terlihat turun secara drastis semasa dikomandoi oleh Kajari Nurhadi Puspandoyo, SH., MH.

Berdasarkan data yang berhasil dihimpun ranahriau.com dari berbagai sumber, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dr. Supardi telah menyampaikan hasil penilaian kinerja Kejaksaan Negeri terbaik antaranya sebagai berikut:

Peringkat 1 Kejaksaan Negeri Bengkalis dengan skor nilai 81,29
Peringkat 2 Kejaksaan Negeri Siak dengan skor nilai 81,19
Peringkat 3 Kejaksaan Negeri Rokan Hilir dengan skor nilai 80,97

Adapun yang menjadi kriteria penilaian untuk menentukan Kejaksaan Negeri terbaik yaitu Penilaian Laporan Kinerja, Kualitas Pemaparan, Jumlah Penyelesaian Perkara Pidana Umum maupun Pidana Khusus,  Jumlah RJ dan Inovasi

Kegiatan Rapat Kerja Daerah Kejaksaan Tinggi Riau Tahun 2022, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dr. Supardi mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih dan agar tetap meningkatkan kinerja.

"Selamat atas prestasi yang diraih dan agar tetap meningkatkan kinerja," pungkas Kajati Riau Dr. Supardi

Nurhadi Puspandoyo, Akan Tuntaskan Semua Tunggakan Kasus Selama di Kuansing

Kajari Kuansing, Nurhadi Puspandoyo, SH., MH., ketika dikonfirmasi ranahriau.com Selasa (20/12/2022) ketika ditanya mengenai pernyataan nya yang menyatakan akan menuntaskan semua tunggakan kasus yang ditinggal Kajari Hadiman, SH., MH. Ia tetap optimis.Nurhadi tetap pada komitmen yang ia lontarkan tersebut. "Sekarang tinggal 5 penyidikan dan sesuai komitmen saya, selama saya menjabat Kajari akan saya selesaikan," pungkas Nurhadi.

Editor : Eki Maidedi
Komentar Via Facebook :