Martunus Dikukuhkan Sebagai Datuk Tomo, Gantikan Alm Mahmud Sulaiman

Martunus Dikukuhkan Sebagai Datuk Tomo, Gantikan Alm Mahmud Sulaiman

LUBUKJAMBI, RANAHRIAU.COM - Prosesi pengukuhan gelar Datuk Tomo, sebagai Datuk Suku Budi Chaniago Kenegerian Lubuk Jambi, berlangsung dengan hikmat, Jum'at (14/10/2022) siang.

Saat ini, gelar Datuk Tomo diemban oleh, Martunus SPd, menggantikan Mahmud Sulaiman, yang telah wafat setahun yang lalu.

Prosesi pengukuhan itu, dilakukan Datuak Mongguang Hendri Raham, SE., sebagai Urang Tuo Suku Budi Caniago dan Melayu Kenegerian Lubuk Jambi Gajah Tunggal, di rumah lereng Datuk Tomo.

Usai pengukuhan, Hendri Raham mengatakan, pengukuhan Martunus bergelar Datuk Tomo merupakan hasil musyawarah para penghulu di Suku Budi Caniago.

Selain itu, Martunus merupakan adik dari Mahmud Sulaiman yang sebelumnya memegang gelar Datuk Tomo, salah seorang penghulu di Suku Budi Caniago.

Prosesi pengukuhan, kata Hendri Raham, dihadiri Datuk Nan Baduo (yang dua), yakni Datuk Mongguang dijabatnya, dan Datuk Gonto Sembilan Hardimansyah, Penghulu nan barompek beserta kopak gidai dan Datuk Nan Dua Puluh.

Rombongan, para datuk dan penghulu di arak dari masjid Jamik Koto Lubuk Jambi, diiringi dengan sisampek yang dibawa bundo kanduang serta iringan calempong. 

Awalnya, rombongan akan mengarak hingga ke pasar Lubuk Jambi, sebagai pemberitahuan pada khalayak banyak. Namun hujan yang turun menjadi kendala, maka prosesi dilanjutkan di rumah lereng Datuk Tomo Desa Koto Lubuk Jambi.

Pengukuhan di tandai dengan pemasangan kopiah dan keris pusaka pada Martunus Datuk Tomo yang baru oleh Datuak Mongguang Hendri Raham yang menugaskan Anhar Datuk Jomangkuto memasangkannya.

Ia berharap, dengan pengukuhan ini akan semakin memperkuat silaturahmi penghulu dan cucu kemenakan di Suku Budi Caniago.***

Editor : Eki Maidedi
Komentar Via Facebook :