Sambut hangat rombongan Lemtari Riau, Edy Natar : Semoga bisa menjadi perekat Wawasan Nusantara

Sambut hangat rombongan Lemtari Riau, Edy Natar : Semoga bisa menjadi perekat Wawasan Nusantara

PEKANBARU, RANAHRIAU.COM- Wakil Gubernur Provinsi Riau,Brigjen. TNI. (Purn) H. Edy Afrizal Natar Nasution menyambut baik kedatangan rombongan pengurus Lembaga Tinggi Masyarakat Adat Republik Indonesia (LEMTARI) Riau dirumah dinasnya, Selasa (07/06/2022).

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Riau, Raja Yoserizal Zen dan Ketua DPP LEMTARI Dt. Suhaili ini, Edy Natar mengatakan rasa bangganya dengan kehadiran Lemtari dalam rangka untuk merekat persatuan dan kesatuan bangsa, ''Di masa sekarang ini Wawasan nusantara sangat diperlukan, hal ini dikarenakan komposisi masyarakat yang heterogen, yang terdiri dari berbagai macam suku bangsa, etnis dan agama. Jika hal ini  tidak terkelola dengan baik akan menimbulkan masalah besar'', ujarnya.

Edy Natar juga berharap dengan adanya kehadiran Lemtari ditengah-tengah masyarakat khususnya Riau bisa menjadi wadah dan sarana untuk merekat persatuan bangsa dengan wawasan Nusantara, ''Semoga pengurus Lemtari Riau tetap solid seia sekata, serta menjadi contoh dan panutan di masyarakat. Sebagai pemerintah kita berharap keberadaan suatu organisasi apapun bentuk dan programnya, bisa menjadi mediator dan pencair suasana antara pemerintah dan masyarakat'', tegasnya.

''Organisasi apapun latar belakangnya tidak boleh dipolitisasi, kalau ada hasrat untuk berpolitik ya bergabunglah ke partai politik , jangan mencampur adukkan organisasi dengan urusan politik karena kalau dicampur aduk,makna dan tujuan organisasi menjadi bias dan tidak efektif'', lanjutnya.

Ketua DPW LEMTARI Riau, H. Sapaat, S.Sos dalam kata sambutan perkenalannya mengatakan keberadaan Lemtari di Riau ini akan memperkuat desa adat di Riau, ''Selain dari agenda Silaturahmi dan memberitahukan acara pengukuhan yang Insya Allah akan digear dalam Bulan Juli, kami juga ingin menyampaikan keberadaan Lemtari ini sebagai upaya untuk mengangkat batang terendam, Sehingga diharapkan akan lahir peraturan pemerintah yang berbicara tentang desa adat dan sebagai pilot Project Nasional desa adat di Riau'', ujarnya.

Sementara itu, Ketua DPP LEMTARI, DT. Suhaili mengucapkan rasa terimakasih atas kesedian Wakil Gubernur Riau yang menyambut rombongan dalam Jamuan sarapan bersama, Pria yang pernah menjabat sebagai  Ketua Lembaga Adat Tapung ini mengatakan sampai saat ini LEMTARI sejak dari berdiri tanggal 06 Januari 2015 hingga saat ini sudah memiliki kepengurusan di 27 Propinsi dan 153 Kabupaten/Kota. 

Lebih lanjut Dt. Suhaili mengatakan bahwa untuk saat ini Lemtari akan fokus terhadap 3 program kerja diantaranya ; Pembentukan desa Adat berdasarkan Undang-undang  No 06 Tahun 2014, Pembentukan tim registrasi perlindungan masyarakat hukum adat di kabupaten, Serta Penerbitan Peraturan bupati tentang pembentukan lembaga adat desa yang disupport dengan dana pembinaan adat.
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :