Intsiawati Ayus Sosialisasikan 4 Pilar di Perhentian Raja

Intsiawati Ayus Sosialisasikan 4 Pilar di Perhentian Raja

KAMPAR, RanahRiau.com - Lebih dari lima ratus siswa SMA 1 Perhentian Raja, Kecamatan Perhentian Raja, Kabupaten Kampar, mengikuti Sosialisasi 4 Pilar MPR RI dari Anggota DPD/MPR RI asal Riau, Intsiawati Ayus, Selasa (1/11/16).

Kegiatan rutin yang dilakukan seorang Anggota MPR ini bertujuan untuk memberikan pemahaman, terhadap generasi muda tentang arti penting 4 Pilar.

Kepala Sekolah SMA 1 Perhentian Raja, Erni Gusti, yang ikut mendampingi pada kegiatan ini, mengakui Sosialisasi 4 Pilar sangat jarang diberikan kepada siswa.

Apalagi letak sekolah jauh dari kawasan kota. Maka untuk itulah, kesempatan ini tidak ingin ia siasiakan, dengan menghadirkan seluruh siswa SMA 1 Perhentian Raja.

"Kami sangat berterimakasih sekali kepada Ibu dari DPD RI. Dengan apa yang sudah disampaikan tentang pentingnya 4 Pilar, kami sangat berharap siswa memahaminya," ungkapnya.

Sementara itu, Intsiawati Ayus mengatakan jika nilai - nilai yang terkandung dalam 4 Pilar (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika) belakangan ini mulai luntur. Itu semua terjadi karena kurangnya jiwa Nasionalisme dalam diri setiap bangsa.

Untuk itulah, ia tekankan kepada anak usia pelajar, agar bisa mengetahui, mengerti dan memaknai 4 Pilar dalam kehidupan sehari-hari.

"Sebagai seorang Anggota DPD yang tergabung didalam MPR, kita wajib mensosialisasikan 4 Pilar. Harus kita sadari, anak usia sekolah paling rentan untuk diserang dalam kehidupan sosialnya. Maka jika sudah kita bentengi dengan iman, taqwa serta 4 Pilar ini, minimal jiwa Nasionalisme mereka akan jauh lebih kuat," tuturnya.

Selain dihadiri seluruh majelis guru, Sosialisais ini juga dihadiri Kepala Desa (Kades) Pantai Raja.

Untuk bahan ajar sehari-hari, Intsiawati Ayus menitipkan buku materi 4 Pilar MPR RI yang diberikan kepada seluruh siswa.

Intsiawati juga menyempatkan diri untuk memberikan motivasi mengenai masa depan, sesuai dengan pengalaman pribadinya sejak usia sekolah hingga dipercayai masyarakat Riau selama 3 periode di DPD RI.

Informasi yang diperoleh, SMA 1 Perhentian Raja dalam waktu dekat akan memperoleh status dengan akreditasi A.  (Nof)

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :