Pahlawan Kemanusiaan Indonesia

Komunitas Arqam Literasi gelar bedah buku di Saung Kito

Komunitas Arqam Literasi gelar bedah buku di Saung Kito

PEKANBARU, RANAHRIAU.COM-Komunitas Taman Baca Masyarakat Arqam Literasi gelar agenda Bincang Buku "Pahlawan Kemanusiaan Indonesia", biografi Dr. Achmad Mochtar, yang diadakan di Saung Kito,  Ahad (14/11/2021). 

Agenda ini dihadiri oleh 28 orang peserta. sebagai pemantik oleh  tokoh Penggagas Pasaman Boekoe Arbi Tanjung, yang disambut langsung oleh ketua Arqam Literasi. 

Yoga selaku ketua Arqam Literasi menyampaikan, Bincang buku ini dilaksanakan dengan harapan bisa menambah ilmu dan wawasan bagi para peserta, "Bincang buku adalah kegiatan ke-3 dari Arqam Literasi. Setelah baru saja merintis dan baru saja launching komunitas 7 November lalu. Kami berharap banyak yang bisa didapatkan pada malam hari ini", ujarnya.

Sang Pemantik diskusi, Arbi Tanjung mengatakan, Literasi Arqam adalah pihak ke-4 yang menaja bincang buku Dr. Achmad Mochtar yang terbit bukunya tahun 2020. "Sebelumnya Dinas kebudayaan Provinsi Sumatera Barat, Perhimpunan dokter Indonesia, MGMP kabupaten Pasaman". Ujar Arbi Tanjung.
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :