Ketua DPRD dan Kadis PUTR Kordinasikan Peningkatan Ruas Jalan Kabupaten Inhil ke Provinsi Riau
Ketua DPRD Inhil, PUPR Provinsi Riau dan PUTR Inhil.
INDRAGIRI HILIR, RANAHRIAU.COM- Ketua DPRD Inhil Dr.H. Ferriyandi, ST.MT.MM bersama Kepala Dinas PUTR Inhil Umar ST.MT, menyempatkan diri untuk bertemu sekaligus berdiskusi dengan Kepala UPT Wilayah 4 (jalan jembatan Inhu-Inhil) Dinas PUPR PKP Provinsi Riau Sanusi ST.MT, terkait penanganan ruas jalan Provinsi yang ada di Kabupaten Inhil, Senin (18/1/2021) pagi.
Pertemuan tersebut dilaksanakan di Kantor Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Riau. Dijelaskan Ketua DPRD Inhil H. Ferriyandi, bahwa ada beberapa ruas jalan yang saat ini sudah fungsional.
"Jalan Sungai Luar Sungai Empat, Sungai Beringin, Selesen Kota Baru, Tembilahan Kuala Saka, Mumpa Teluk Kiambang, Tembilahan Enok dan Enok Batas Jambi, Rengat Rumbai Jaya," Sebut Ferriyandi.
Semua jalan yang disebutkan oleh Ketua DPRD Inhil, saat ini sudah fungsional dan butuh peningkatan ruas jalan. Maka dari itu Ketua DPRD Inhil H. Ferriyandi bersama Kepala Dinas PU Inhil terus berupaya untuk berkordinasi soal peningkatan kualitas jalan tersebut.
"Mudah-mudahan anggaran provinsi bisa mengalir ke Kabupaten Indragiri Hilir, tentunya dalam upaya peningkatan ruas jalan," terang Ferriyandi.
Selain itu, H. Ferriyandi yang juga merupakan Politisi dari Partai Golkar Inhil berharap agar melalui diskusi seperti itu bisa mewujudkan semua wacana peningkatan pembangunan daerah, khususnya Inhil.
"Kalau tidak melalui diskusi dan bertemu langsung, sudah tentu pejabat tinggi tidak tau seperti apa perkembangannya. Maka dari itu kita coba dengan perlahan menyampaikan secara langsung agar ditindaklanjuti oleh Pemerintah Provinsi dalam hal ini Dinas PUPR. Akhirnya setelah nanti direalisasikan peningkatan jalan, semoga masyarakat bisa merasakan jalan yang berkualitas dan nyaman dikemudian hari," harap Ferriyandi.


Komentar Via Facebook :