Kembali Berduka, 1 Unit Rumah Warga di Inhil Hangus Terbakar

Kembali Berduka, 1 Unit Rumah Warga di Inhil Hangus Terbakar

INDRAGIRI HILIR, RANAHRIAU.COM- Sebuah rumah warga di Jalan Pekan Arba, Kelurahan Pekan Arba, Kecamatan Tembilahan Kota, Inhil, Senin sore (17/1/2020) hangus terbakar akibat sijago merah.

Kepala Dinas Damkar Inhil menuturkan bahwa rumah semi permanen milik ibu Ani hangus terbakar.

"Kebakaran tersebut menghanguskan 1 unit rumah semi permanen milik Ibu Ani, di lorong Rindang Bertuah RT 02 RW 02 Kelurahan Pekan Arba, Kecamatan Tembilahan Kota, Inhil," kata Kepala Dinas Pemadam kebakaran, Ediwan Shasby

Sekira pukul 17.00 WIB, Ia menyebutkan petugas Damkar dari DKPP Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) tiba di lokasi dengan 3 unit armada diantaranya 2 unit mobil dan 1 unit Viar. Tampak juga armada dari BPBD dan dibantu Tim Damkar dari PSMTI. 

Pemadaman dilakukan Damkar dibantu Polri dan masyarakat sekitar lokasi kebakaran. 

"Api dapat dipadamkan sekitar pukul : 17.40 Wib. Kerugian material sekitar 250 juta dengan luas rumah 8 X 17 meter. Penyebab kebakaran diduga arus pendek listrik," kata Kapolsek Tembilahan Ipda Raudo. 

Kapolsek Tembilahan juga mengatakan tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut dan kerugian material masih belum bisa dipastikan berapa jumlahnya..

Editor : Syaiful
Komentar Via Facebook :