Jalin Silaturahmi, PLTU Tembilahan Gelar Forum Komunikasi Bersama Wartawan
Poto bersama usai kegiatan, Ahad (13/12/2020).
INDRAGIRI HILIR, RANAHRIAU.COM- PT PJB Unit Bisnis Jasa O&M Luar Jawa 2 PLTU Tembilahan menggelar forum komunikasi bersama wartawan di Aula Hotel Elite, Jalan H Said, Tembilahan, Ahad (13/12/2020).
Kegiatan tersebut dihadiri puluhan wartawan di Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, perwakilan dari berbagai organisasi yakni PWI, AJI, IWO, FKWI, JMSI, dan SMSI.
Manajer Unit PLTU Tembilahan, Wahyono mengatakan bahwa tali persaudaraan yang sudah terjalin antar PLTU Tembilahan dan Wartawan sudah menjadi keharusan yakni dalam hal sebagai mitra.
"Harapan kami, komunikasi dan silaturrahmi ini dapat terus berjalan," katanya.
Manajer yang didefinitifkan sejak 1 Desember 2020 ini juga menyampaikan permohonan maaf karena tidak semua wartawan dapat hadir. Hal ini demi menghindari kerumunan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Namun begitu, ia tetap membuka diri untuk berkomunikasi non formal dilain waktu. Pada intinya, hubungan antara PLTU Tembilahan dan wartawan mesti terjalin dengan baik.
Diakhir kegiatan FKBW Kabuapten Inhil tahun 2020, puluhan hadiah undian diberikan berdasarkan hasil cabut kertas.


Komentar Via Facebook :