Sosialisasi 4 Pilar MPR RI

Senator Edwin Bicara Kekompakan Dalam Masa Pandemi

Senator Edwin Bicara Kekompakan Dalam Masa Pandemi

PEKANBARU, ranahriau.com- Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan di masa Pandemi Covid-19, Anggota DPD/MPR RI Edwin Pratama Putra menaja Sosialisasi 4 Pilar MPR RI kepada para tokoh masyarakat Kecamatan Rumbai Pesisir, Jum'at (18/9/20).

Antusias masyarakat tampak begitu tinggi ketika Edwin memaparkan arti penting dari 4 Pilar yang terdiri dari Pancasila, UUD  1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI.

"Kita harus tetap menjaga kekompakan dan kebersamaan, meski tidak bisa berdekatan, berkumpul-kumpul dalam jumlah yang ramai dan berjabat tangan, karena virus corona masih ada ditengah kehidupan kita," kata Senator muda tersebut.

Selain memberikan Sosialisasi, Edwin juga menyerap aspirasi masyarakat yang tinggal dijajaran aliran sungai siak tersebut.

Edwin menyampaikan sebagai DPD RI juga menjadi saluran masyarakat menyampaikam aspirasi.

"Kita selalu membuka tangan untuk masyarakat menyampaikan keluhan, permasalahan serta mungkin keinginan apa yang mau dibangun di daerah kita ini. Karena kita bisa koordinasikan langsung dengan Kementerian terkait," jelasnya.

Editor : Ahnof
Komentar Via Facebook :