KPU Bengkalis Menerima Kunker dan Silaturahmi Pj. Bupati Bengkalis
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Ketua KPU Bengkalis Fadhillah Al Mausuly di dampingi Sekretaris KPU Bengkalis Puji Hartono menerima kunjungan kerja dan silaturahmi Penjabat (Pj) Bupati Bengkalis H. Syahrial Abdi didampingi Kabag Prokopim Muhammad Fadhli ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkalis, di Jalan Pertanian Bengkalis, Rabu (30/9/2020).
Pada kunjungan dan silaturahmi ini bertujuan untuk membahas tahapan secara langsung persiapan pemilukada yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.
Seperti yang sudah diberitakan, KPU RI telah menetapkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 5 Tahun 2020 yang mengatur tentang Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan atau Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2020.
Pada tahun ini jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 1.285 dan pada 1 Oktober 2020 KPU Bengkalis mengumumkan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang berjumlah 11.565 orang dengan tagline pilkada tahun ini adalah "Bermunajat dan Berkualitas."
Dalam pertemuan tersebut, Ketua KPU Bengkalis Fadhillah Al Mausuly menyebutkan, bahwa KPU Bengkalis sudah siap dalam menjalankan pemilukada serentak pada Desember 2020. Dan kami bekerjasama dengan pihak keamanan dari kepolisian dan TNI.
"Dan memang di masa pandemi Covid-19 ini, tugas pengawasan menjadi lebih ekstra, karena kita semua dituntut untuk mengawasi tidak hanya pelanggaran pilkada. Namun, mencegah dan mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19) KPU Bengkalis tetap menerapkan aturan dari protokol kesehatan sebelum melakukan interaksi dengan masyarakat di Kabupaten Bengkalis," ujar Ketua KPU Bengkalis Fadhillah Al Mausuly ke hadapan Pj. Bupati Bengkalis H. Syahrial Abdi.
Dikesempatan ini juga, Pj Bupati Bengkalis Syahrial Abdi menyampaikan, dengan agenda politik dengan pesta Demokrasi 2020 yang akan dilaksanakan di Kabupaten Bengkalis, marilah kita bersama-sama menjaga dan mensejahterakan masyarakat sehingga bisa terciptanya ketertiban dan kondusifitas di pemilukada serentak Desember mendatang.
Disela itu juga, Pj. Bupati Bengkalis Syahrial Abdi memberikan dukungan penuh kepada KPU Bengkalis pilkada Bengkalis 2020. Dan mengajak Ketua KPU Bengkalis dan komisioner KPU Bengkalis pada Kamis 1 Oktober 2020 untuk hadir bersama melaksanakan pertemuan terkait pemilukada dengan Kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Bengkalis.
"Agar kedepannya bisa terapkan netralitas dan memaparkan aturan-aturan yang harus dilaksanakan Kades se-Kabupaten Bengkalis di pilkada serentak Desember 2020," kata Pj.Bupati Bengkalis mengakhiri.


Komentar Via Facebook :