Babinsa, Polsek Serta Linmas Desa Pantau New Normal di Kecamatan Bantan
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Babinsa koramil 01/Bengkalis Serda Armansyah melaksanakan kegiatan bersama anggota Polsek Bantan dan Linmas Desa, monitoring new normal di wilayah, khususnya di jalan Gatot Subroto menuju tempat pariwisata pantai indah Selatbaru, di kecamatan Bantan, kabupaten Bengkalis, Jumat (29/5/2020).
New normal adalah melihat kondisi masyarakat dengan hal biasa dilakukan tetapi harus menyesuaikan dengan protokol kesehatan yaitu wajib menggunakan masker, mencuci tangan pake sabun, Han sanitazer, menjaga jarak dan tidak berada dalam kerumunan.
"Upaya sosialisasi protokol kesehatan kepada pengendara motor dan mobil agar memakai masker dengan tujuan agar kesehatan masyarakat terjaga serta dalam beraktivitas tepat melaksanakan protokol kesehatan," sebut Serma Armansyah.
Lanjutnya, seluruh dunia juga mengakui bahwa keadaan tidak akan kembali normal seperti sebelumnya. Ia menuturkan masyarakat harus bisa beradaptasi untuk menuju kehidupan normal yang baru.
"Ia terangkan, masyarakat harus hidup normal dengan cara yang baru. Menurutnya, masyarakat harus tetap produktif serta mengikuti protokol kesehatan guna mencegah penularan covid-19," imbuhnya.
Pemerintah menempatkan aparat TNI dan Polri untuk menjaga kedisiplinan masyarakat terutama di tempat-tempat publik yang penuh dengan keramaian. Sehingga di tempat tersebut masyarakat bisa menjaga disiplin dan terhindar dari kerumunan," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :