Nuzul Quran

Nuzul Quran

RANAHRIAU.COM- Nuzul al Qur'an terdiri atas dua kata yaitu nuzul yang berarti turun dan al Qur'an yang secara bahasa merupakan isim masdar dari kata "qara a" yang berarti bacaan dan diartikan isim maf'ul "maqru un yang berarti sesuatu yang dibaca. (Dr. Subhi al Sholih), secara istilah al Qur'an berarti firman Allah berupa mu'jizat yang diberikan kepada Nabi Muhammad melalui malaikat Jibril, ditulis di mushaf dan diriwayatkan secara mutawatir dan membacanya adalah ibadah.

Banyak kitab/suhuf yang diturunkan kepada para nabi terdahulu, tetapi tidak merupakan mu'jizat para penerimanya. Sedangkan al Qur'an merupakan salah satu mu'jizat nabi Muhammad.

Kembali ke Nuzul al Qur'an (turunnya al Qur'an), Nuzul al Qur'an sudah diketahui bersama yaitu pada bulan Ramadhan yang diterangkangkan secara jelas Allah dalam surat Al Baqarah ayat 185 : "Bulan Ramadhan adalah bulan yang di dalamnya diturunkannya Al Qur'an sebagai petunjuk bagi manusia, penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda antara yang haq dan yang batil." (Q.S. Al Baqarah ayat 185)

Adapun mengenai tanggalnya, sebagian ulama' mengatakan bahwa al Qur'an diturunkan pada tanggal 17 Ramadhan dengan berdasar pada Q. S al Anfal ayat 41 dan untuk lebih mudahnya awal juz 10: "Dan apa yang kami turunkan kepada hamba kami (Muhammad) pada hari "furqan" yaitu hari hari bertemunya dua pasukan." (Q.S. Al Anfal :41)

Yang dimaksud hari "FURQAN" di sini adalah hari jelasnya kemenangan kaum muslimin dan kekalah kaum kafir yaitu hari bertemuanya dua pasukan di perang Badar yang terjadi pada hari Jum'at tanggal 17 Ramadhan. Sebagian mufassirin mengatakan bahwa hari permulaannya turunnya al Qur'an adalah pada malam tanggal 17 Ramadhan. ( al Qur'an dan terjemahnya, waqaf dari pelayan dua Haramain, Raja Abdullah bin Abdul Aziz Ali Saud)

Mengenai kapan waktu turunnya al Qur'an, malam atau siang harikah turunnya, kita bisa membaca surat ad- Dukhan ayat 3 : "Sesungguhnya kami menurunkan al Qur'an pada malam yang diberkahi. (Ad-Dukhan :3).

Dari penjelasan di atas dapat diketahui bahwa turunnya al Qur'an adalah pada malam tanggal 17 Ramadhan.

Al Qur'an walaupun secara bahasa adalah bacaan dan secara istilah di antaranya membacanya ternasuk ibadah, tetapi kewajiban kita sebagai muslim tidak hanya membaca saja, tetapi ada enam lainnya yaitu mengetahui makna al Qur'an, menghafal al Qur'an, merenungkan al Qur'an, melaksanakan isi al Qur'an, mengajarkan al Qur'an dan memperjuangkan al Qur'an. (Dr. H. Mohammad Nasih, M. Si)

Penulis: Emyl Luthfiyah, Berdomisili di Pasir Pangaraian.
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :