Babinsa Koramil Bengkalis bagikan Sembako ke warga
Dampak COVID-19, Babinsa Koramil 01/Bengkalis Bagikan Sembako ke Warga Door To Door
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Tidak sedikit di antara masyarakat harus kehilangan pekerjaan dan penghasilan akibat program pencegahan virus corona atau Covid-19. Karena, suka atau tidak, social distancing adalah satu cara yang dinilai paling tepat memutus mata rantai penularan virus corona.
Babinsa Koramil 01/Bengkalis, Serda Rustam beserta satu orang anggota di Desa Kelemantan, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, melaksanakan kegiatan sosial pembagian 30 paket sembako kepada warga yang kurang mampu
Pembagian paket sembako dilakukan dengan menggunakan sepeda motor di bagikan langsung secara door to door ke rumah-rumah warga yang kurang mampu.
"Serda Rustam menjelaskan, sesuai instruksi pimpinan dan pemerintah bersama jajaran pemerintah Desa Kelemantan, menghimbau agar masyarakat tetap tinggal di rumah untuk mencegah penyebaran virus Covid-19," jelas Serda Rustam kepada warga, sabtu (9/5/2020).
Sejak pandemi Covid-19, masyarakat Desa Kelemantan, yang kebanyakan bertani dan pekerja informal tidak mendapat penghasilan sehingga menjadi rentan dalam memenuhi segala kebutuhan hidupnya.
Oleh karena itu, kami selaku Babinsa tergerak untuk berbuat semampunya, dan memberikan dengan ikhlas kepada warga yang kurang mampu di setiap desa binaan kami
"Dengan di dasari rasa kemanusiaan terhadap merebahnya pandemi Covid 19, semoga dengan adanya bantuan sembako ini dapat meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19 saat ini," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :