Babinsa Komsos ke Peternakan Ikan Lele di Wilayah Binaan

Babinsa Komsos ke Peternakan Ikan Lele di Wilayah Binaan

BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Serda Armansyah anggota Koramil 01/Bengkalis, Kodim 0303/Bengkalis, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Bapak Sangap Siregar di Peternakan ikan lele, Jalan Pramuka, Desa Senggoro, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Jumat, (8/5/2020), Pukul 09:00 WIB.

Bapak Sangap Siregar adalah salah satu warga masyarakat yang kesehariannya bekerja sebagai peternak ikan lele di wilayah Desa senggoro kecamatan Bengkalis.

"Pada awalnya, Serda Armansyah anggota Koramil 01/Bengkalis, memberikan arahan kepada pemilik untuk perlu perawatan dan pemeliharaan maksimal dan teliti guna pencapaian hasil yang optimal. 

Proses pembesaran ikan mulai dari bibit, benih, dan proses mengembang biakan ikan lele pemeliharaan mulai dari kecil sampai besar dengan ukuran besar dan panjang ikan sampai panen lebih kurang 3 Bulan, sehingga harus betul-betul di perhatikan," sebutnya.

Ditengah melaksanakan komsos Babinsa memberikan saran kepada Bapak Sangat siregar untuk selalu menjaga kebersiahan tempat dan kolam ikan supaya tidak menimbulkan bau yang tidak sedap, hal ini bertujuan supaya tidak ada komplin dari warga setempat.

"Serda Armansyah anggota Koramil 01/Bengkalis menyebutkan, kami akan terus memotivasi masyarakat untuk mengembangkan usaha budi daya ikan air tawar, sebagai salah satu jenis usaha yang memiliki prospek yang cukup menguntungkan. Untuk itu kita terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat di setiap daerah binaan sehingga mendapatkan solusi terbaik dan bisa bersilaturahmi bersama warga," sebutnya.

Dan di kesempatan ini juga membantu Bapak Sangap Siregar dalam pengecekan ikan lele, memberi pakan ikan lele dan mengumpulkan data perkembangan ikan lele. Kemauan masyarakat untuk mengembangkan usahanya yang digeluti oleh masyarakat," tuntasnya.

Editor : Eriz
Komentar Via Facebook :