Novita, Edukasi UMKM melalui jaringan media
PEKANBARU, RANAHRIAU.COM- Kemajuan teknologi digital telah membuka banyak peluang, kesempatan dan kemudahan bagi pebisnis yang ingin mengembangkan usahanya, salah satunya pada sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Giat mengunjungi UMKM ini bentuk perhatian yang diberikan Novita sebagai salah satu pelaku usaha dan aktif di organisasi UKMIKM NUSANTARA PROVINSI RIAU untuk memberi edukasi kepada pelaku usaha pemula.
Kunjungan hari ini ke salah satu pabrik Nata De Coco yang di dampingi langsung oleh Eka Riati Aktifis Wanita Riau yang menjadi salah satu UMKM yang sudah berkembang dengan omset yang luar biasa dan pemasaran yang sudah meluas ini akan menjadi konsep edukasi bagaimana manajemen usaha ini bisa berkembang pesat.
Bicara UMKM, tentu keberadaannya sangat berpengaruh pada perekonomian nasional, sebab sektor ini daya resiliensinya tinggi, juga menyumbang PDB dan penciptaan lapangan kerja yang signifikan. Namun demikian, di era industri 4.0 ini, belum sepenuhnya kalangan UMKM yang melek digital.
Giat Kunjungan ke beberapa UMKM sangat penting dalam hal melakukan sosialisasi dan menyampaikan berita dan informasi para pelaku UMKM yang telah sukses dan menjadi champion sehingga menjadi inspirasi bagi pelaku UMKM lainnya,” ujar Novita.
Saat ini masyarakat kita lebih produktif untuk membaca informasi lewat media sehingga media akan menjadi sarana nantinya dalam memperkenalkan produk UMKM lokal.
"Program yang saya buat ini di salah satu TV Lokal juga sudah banyak di dukung oleh kerabat maupun masyarakat dilingkungan saya". ujar Novita.
Mempromosikan Produk Lokal melalui jaringan media hal ini sangat diperlukan agar pelaku UMKM memiliki daya saing dan mampu berinovasi di era kompetisi yang kian ketat.


Komentar Via Facebook :