Depdikti Tak Keluarkan Izin Operasional Poltekes Bengkalis

Depdikti Tak Keluarkan Izin Operasional Poltekes Bengkalis

BENGKALIS, RanahRiau.com - Sebanyak 40 calon mahasiswa Politeknik Kesehatan (Poltekes) Bengkalis yang sudah mendaftar terancam tidak bisa mengikuti pendidikan lantaran pihak Departemen Perguruan Tinggi (Depdikti) Jakarta tidak mengeluarkan izin operasional pendirian sekolah tinggi tersebut, walaupun rekom dari kementerian kesehatan sudah keluar.

Menurut ‎ Ketua Pendiri Perguruan Tinggi Poltekes Bengkalis, Sapri, Kamis (6/8/2015), pendirian sekolah tinggi tersebut tidak bisa dilanjutkan karena izin operasional dari Depdikti tidak mengeluarkan izin. Sedangkan calon mahasiswa 40 orang itu sudah mendaftar terancam tidak dapat mengikuti pendidikan.
 
"Bahkan di tempat yang direncanakan untuk sekolah tinggi tersebut sudah ada 14 karyawan, diantaranya sekuriti dan tenaga kebersihan yang sudah bekerja selama 6 bulan dan belum menerima gaji sepeserpun. Memang sebelum puasa kemarin mereka sudah diberhentikan," terang Sapri, Kamis (6/8/15).

Terpisah, mantan Sekuriti Poltekes Bengkalis, Andi Saputra membenarkan selama 6 bulan bekerja disana belum menerima gaji, kecuali pinjaman sebesar Rp500.000.

"Sebenarnya kalau dari usulan proposal, untuk gaji kami sebagai sekuriti tiap bulan bergaji Rp1,6 juta, tapi entah kenapa sampai kami diberhentikan itu sampai sekarang gaji tidak keluar. Saya akan mengadu kemana lagi, sebenarnya siapa yang bertanggung jawab untuk menggaji kami ini, " ungkapnya kecewa.‎ (MCR)

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :