Bekerjasama dengan LazisMu Kota Pekanbaru
Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Gelar Kegiatan Takjil on the Street
Pekanbaru, RanahRiau.com- Dalam rangka mensosialisasikan Agenda Ramadhan LazisMu Pekanbaru yang berfungsi sebagai Lembaga Muhammadiyah yang berbakti untuk Negeri, serta apresiasi dakwah gerakan Ikatan, Ikatan Mahasiswa muhammadiyah (IMM) bekerjasama dengan Lembaga LazisMu Kota Pekanbaru mengadakan kegiatan pembagian takjil kepada pengendara yang terpusat di depan kampus utama UMRI, Jum'at (17/05/2019).
Agenda ini merupakan kegiatan rutin, dimana setiap hari Jumat menjelang buka puasa, peserta kegiatan akan memberikan takjil kepada pengendara yg masih di jalan, turut bergabung juga beberapa kampus dan mendapat dukungan yg tinggi dari berbagai ormawa di dalam kampus UMRI.
Alpin Harahap selaku pemimpin kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan ini terlaksana dengan baik dan sukses karena dukungan dari berbagak pihak terutama dengan Pimpinan di LazisMu Kota Pekanbaru, "Dari kegiatan ini saya berharap akan menumbuhkan empati masyarakat untuk tetap membayarkan zakat, Infaq dan shadaqah melalui Lazismu. Untuk kader IMM acara ini sebagai gerakan memacu dakwah amar ma'ruf nahi munkar untuk setiap individu kader demi membumikan dakwah ikatan dalam bidang sosial agama dan masyarakat. Terlebih-lebih demi membangun sinergintas yg sustainable dengan unsur Muhammadiyah dan eksternal Muhammadiyah", ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut sekitar 30 orang peserta dari berbagai elemen mahasiswa dan lembaga secara bersama-sama bersatu di bulan yg penuh berkah ini. sehabis membagikan takjil di tutup dengan buka bersama dan shalat berjamah.
Reporter : Hafidz


Komentar Via Facebook :