Polsek Kuantan Mudik Amankan Pemilik, Pengunjung, dan Pelayan Cafe di Bukit Betabuh

Polsek Kuantan Mudik Amankan Pemilik, Pengunjung, dan Pelayan Cafe di Bukit Betabuh

TELUK KUANTAN, RANAHRIAU.COM- Pemberantasan Penyakit Masyarakat (Pekat) menjadi fokus utama, Kerja Polres Kuansing dan jajaran. Terbukti Dalam bulan ini, dibawah pimpinan AKP.Afrizal SH, M.Si, Polsek Kuantan Mudik telah berhasil menertibkan sebanyak 3 Warung Remang-Remang dan sejumlah wanita juga ikut terjaring Razia.

Polsek Kuantan Mudik menggelar operasi cipta kondisi (Cipkon) di sejumlah cafe remang-remang di wilayah hukum (wilkum) nya, tepatnya di kawasan Bukit Betabuh desa Kasang, Kecamatan Kuantan Mudik, Rabu (28/11/2018) dinihari.

Cipkon kali ini Kapolsek AKP Afrizal, SH.M.Si, diwakili KA SPK III BRIPKA JUNIZON bersama tiga Orang anggota Polsek kuantan mudik, yaitu, Bripka Egi yandra, Brigadir Saprius dan Brigadir Ardiyansah, P.

Penertiban Warung Remang-Remang yang dilakukan Polisi, difokuskan di Kecamatan Kuantan Mudik, serta daerah yang dilaporkan masyarakat banyak terdapat tempat maksiat.

Kapolsek Kuantan Mudik AKP Afrizal, SH.M.Si membenarkan giat Cipkon Tersebut. "Ya, Team Ops menemukan 1 orang pemilik Cafe, 2 pengunjung, dan 2 orang wanita Pelayan Cafe atau wanita penghibur,"ujarnya
 
Dalam giat kali ini, Polisi berhasil menemukan dan menyita sejumlah minuman beralkohol jenis bir yang dijual tanpa izin, yang kemudian disita sebagai barang bukti.

Kemudian Pemilik Cafe beserta pengunjung maupun barang bukti dibawah ke Mapolsek Kuantan Mudik. "Terhadap pemilik Cafe tersebut akan diajukan sidang Tindak Pidana Ringan (Tipiring) di Pengadilan Negeri Teluk Kuantan, Kamis (6/11) yang akan datang,"pungkasnya

Reporter : Eki Maidedi

 

 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :