SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Peduli Palu, Sigi dan Donggala

SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Peduli Palu, Sigi dan Donggala

Pekanbaru, RanahRiau.com- Sekolah Menengah Atas  (SMA) Muhammadiyah 1 Pekanbaru salurkan donasi Rp 3,800,000 untuk koban bencana gempa dan tsunami di Palu, Sugi dan Donggala melaui Lembaga Zakat Infak dan Sedekah Muhammadiyah (Lazismu) Pekanbaru pada Selasa 23 Oktober 2018 di SMA Muhammadiyah 1, jalan Ahmad Dahlan No 90 Pekanbaru.

Farida Mariandi selaku Penanggung Jawab Sementara (PJS) kepala sekolah SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru menjelaskan jika penggalangan dana ini merupakan bentuk keperdulian untuk membantu meringankan beban korban yang tertimpa musibah gempa dan tsunami di Palu Sigi dan Donggala.

“Semoga bisa bangkit dari keterpurukan dari musibah yang menimpa masyarakat Palu, Sigi dan Donggala dan tetap optimis karena sesuatu itu datangnya dari Allah dan kembali pada Allah , harus bersabar menghadapi musibah ini” jelas Farida Mariandi saat ditemui di SMA  Muhammadiyah 1.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Lazismu Pekanbaru yang telah membantu menjadi media penyaluran donasi untuk korban gempa dan tsunami di Palu,Sigi dan Donggala sehingga dapat tersalurkan kepada mereka yang membutuhkan.

Sementara itu, Kepala cabang Lazismu Pekanbaru Agung Pramuryantyo mengucapkan terimakasih kepada SMA Muahmmadiyah 1 Pekanbaru yang telah mempercayakan penyaluran donasinya melalui Lazismu Pekanbaru, "semoga donasi yang di berikan bisa bermanfaat untuk warga korban bencana gempa dan tsunami di Palu,Sigi dan Donggala", ujarnya.



Reporter : Hafiz

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :