Kerennn.. Berprestasi, SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, Berazam Mengulangi Sejarah

Kerennn.. Berprestasi, SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, Berazam Mengulangi Sejarah

Kuantan Singingi, RanahRiau.com- Semenjak diadakan pertama kalinya kompetisi Honda DBL Riau sampai sekarang Series 2018. SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, merupakan satu-satunya sekolah dari Kota Jalur yang konsisten mengikuti Honda DBL Riau,

SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, Berazam mengulangi sejarah pada Champion Putra tahun 2011, Champion Putra 2012, dan Champion Putri tahun 2015.

Pada Honda DBL Riau Series 2018 kali ini, SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, mengirimkan satu Tim Putra dan satu Tim Putri yang berada di group B.

Adapun jumlah Tim yang dikirim yaitu, Tim Putra sebanyak 12 Pemain, yakni atas nama Zalhasmi,Berlian Agra Two Fatwa, Keane Koeswara, M.Gilang Amanda Yusuf, Rahman, Dio Surya Pratama, M. Lutfi Kamal, M. Rizqi Fahrian, Ridho Ariyanda Ramadoni, Fajar Ramadhan, Raihan Mahendra dan Bintang Firmansyah.

Sementara 12 pemain dari Tim Putri yakni atas nama Dina Febri Yulita, Febi Nabilah Adha, Yelli Oktavia, Selvia Gulianti, Bulan Amelia Putri, Fitria Jamia Rahma, Nelfia,Naztia Afifah, Cindy Aulia,Maharani Mutiara Putri, Nabilah Rosanty dan Nadia Rosinta.

Para pemain ini akan didampingi oleh manager Surya Kurniawan, kemudian guru Pendamping Mira Eriance, dan dari Medis yaitu Desri Heri Chandra. Sedangkan untuk Pelatih sendiri Fikar Apriandi, akan  didampingi oleh asisten pelatih Agung Eka Fatwa.

Pelatih Tim Basket SMA Negeri 1 Teluk Kuantan Fikar Apriandi, kepada RanahRiau.com kamis(27/9) mengaku bersyukur, karena Tim yang dilatihnya bisa mengirimkan dua tim, yaitu Tim putra dan putri.

"Alhamdulillah kita bisa ikut dengan Izin Bapak Kepala sekolah dan di dukung seluruh majelis guru," Ucap Fikar

Namun kata Fikar, Semangat dan Optimis harus dipasang dalam mengarungi kompetisi DBL Series 2018, karena perjuangan sudah dimulai semenjak Champion HSBL Kuantan Singingi 2018. Tim putra dan putri sampai saat ini giat berlatih dan tanding persahabatan, kata pelatih Fikar Apriandi
Dalam latihan,

para pemain dipoles untuk bisa beradaptasi dengan aturan yang diterapkan Honda DBL Riau Series 2018. Salah satunya respect the game, "inside 3 point dipersiapkan cadangan stamina karen man to man,"tambahnya

Sementara itu Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, Saprianto Eldi, S.Pd.I, berpesan kepada Tim Basket Putra dan Putri agar tidak takabbur, tetap rendah hati, dan menganggap semua kompetitor adalah berat dan tangguh.

Harapan dan doa dari sekolah, pemerintah daerah dan masyarakat kuansing, terhadap Tim basket putra dan putri, agar bisa memberikan permainan yang terbaik dan sukses mendulang prestasi.

Semoga sesuai dengan slogan Tim Basket SMA Negeri 1 Teluk Kuantan "Glory Honda DBL, Glory Smansa tekun, Kayuah tambah saprianto Eldi.

Reporter : Eki Maidedi

 

 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :