Ajang para Komunitas untuk berkreasi
GenPI Kota Pekanbaru gelar Event Pekanbaru Creative Festival
Pekanbaru, RanahRiau.com- Dalam rangka meningkatkan kreatifitas Generasi muda dalam berkarya, Generasi Pesona Indonesia (GenPI) Kota Pekanbaru bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Kota Pekanbaru, mengadakan event Pekanbaru Creative Festival yang bertempat di Halaman Dinas Pariwisata Kota Pekanbaru, Jalan Arifin Ahmad Pekanbaru (08/09/2018).
Dalam Kata sambutannya, Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Pekanbaru, Ardiyansyah mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan yang menghimpun segenap kreatifitas komunitas yang ada di kota Pekanbaru, "dengan adanya kegiatan ini diharapkan para komunitas bisa menyalurkan bakat mereka", ujarnya.
Selain itu juga, Ketua Komunitas GenPI Kota Pekanbaru, DR. MS. Rahmansyah, mengatakan tujuan dari acara ini adalah untuk merangsang para komunitas dalam berkumpul untuk menghasilkan kreatifitas. sehingga di kota pekanbaru banyak event yang bersifat positif sehingga para anak muda zaman millenial ini bisa menunjukkan kreatifitasnya dimana komunitas yang berkumpul disini dari semua lini, "Kegiatan ini murni dari ide GenPI Kota Pekanbaru bersama para komunitas, semuanya dilaksanakan atas inisiatif dan anggaran yang bersifat swadaya dan melibatkan kerjasama dengan seluruh voluntir dan masing-masing komunitas", ujarnya.
Dalam kegiatan ini ada banyak komunitas yang terlibat, diantaranya komunitas vespa, komunitas fotografer, komunitas Pilot Drone (PDR), komunitas Pekanbaru Heritage walk (PHW), komunitas Mural, komunitas membaca, akademi berbagi, star up, Bujang dara Pekanbaru, Komunitas Vlogger Riau, dan komunitas musik dan budaya. yang terhimpun didalam GenPI Pekanbaru. "Acara ini dibuat dua kali dalam sebulan, sehingga ini menjadi tempat berkumpulnya para komunitas untuk menunjukkan kreatifitasnya masing-masing, harapannya pemerintah daerah khususnya kota pekanbaru lebih mensupport kegiatan-kegiatan komunitas", ungkapnya. Dalam kesempatan ini juga, Rahman mengucapkan Ribuan terimakasih kepada Disbudpar Kota Pekanbaru yang telah memberikan ruang dan tempat untuk melaksanakan kegiatan Pekanbaru Creative Festival.
Reporter : Hafiz


Komentar Via Facebook :