Jelang Pilkada, Panwaslu Pelalawan Bersihkan Alat Peraga Kampanye

Jelang Pilkada, Panwaslu Pelalawan Bersihkan Alat Peraga Kampanye

Pelalawan, RanahRiau.com- Tahapan masa tenang menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Riau pada 27 Juni mendatang, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Pelalawan melakukan pembersihan.

Penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) nomor urut 1,2,3 dan 4 dilakukan bersama anggota Satpol PP Pelalawan dan pihak terkait lainnya.

Ketua Panwaslu Kabupaten Pelalawan, Mabrur mengatakan, memasuki masa tenang seluruh APK harus dilepaskan. "Penertiban APK sudah kita kita lakukan sejak 23 Juni kemarin. Hari minggu kemarin, kita juga masih melakukan pembersihan," ungkapnya.

Lanjutnya, penertiban dilakukan dibagi dalam area masing-masing. Salah satunya di Kota Pangkalan Kerinci. "APK yang kita tertibkan ini yang dipasang oleh KPU," tandasnya.

Sambung Mabrur, selain itu seluruh Panwascam juga serentak bersama Satpol PP kecamatan melakukan pemeriksaan atau pembersihan APK di wilayah masing-masing. "Selama masa tenang ini, kita pastikan tidak ada lagi APK yang masih terpasang di tempat umum," pungkasnya.



Sumber : Goriau.com

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :