Sambut Kemenangan Iedul Fitri 1439 H

Bupati dan Wakil Bupati serta Forkompimda Kuansing Lepas Pawai Takbir Keliling

Bupati dan Wakil Bupati serta Forkompimda Kuansing Lepas Pawai Takbir Keliling

Kuantan Singingi, Ranahriau.com - Pelepasan Pawai Takbir Iedul Fitri 1439 H menyambut hari kemenangan setelah sebulan penuh menjalani puasa Ramadhan berlangsung di Taman Jalur Teluk Kuantan, Kamis (14/06/2018) malam.

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Kuansing Drs.H.Mursini, M.Si didampingi Wabup Kuansing H. Halim. Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpriananto, SH, S.IK. Dandim 0302 Inhu Letkol Arh. Hendra Roza, S.IP. Sekda Kuansing DR. Dianto Mampanini, SE, MT.  Kakanmenag Kuansing H. Jisman, MA. Wakapolres Kuansing KOMPOL Dodi Harza Kusuma, SH, S.IK, M.Si. Para Asisten, Inspektur, para Kaban, Para Kadis, Para Kabag, dan pejabat eselon III dalam lingkungan Pemkab. Kuansing.

Tampak juga Ketua MUI Kuansing Drs. H. Sarpeli, MA. Ketua FKUB Kab. Kuansing H. Bahtiar Saleh, S.Ag, MM. Tomas Kecamatan Kuantan Tengah H. Zulbahri. Ketua pembina Darma Wanita Kuansing Hj. Emi Safitri Mursini. Para Kabag, para Kasat, dan Kapolsek Kuantan Tengah. Camat Kuantan Tengah H. M. Refendi Zukman, S.Sos, M.Si.

Dalam sambutannya, Bupati Kuansing Drs.H.Mursini,M.Si mengucapkan Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon maaf lahir bathin serta mengatakan bahwa malam ini adalah malam kemenangan bagi kita setelah selama sebulan menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

Bupati juga berpesan kepada peserta pawai takbir untuk menjaga ketertiban keamanan selama berkeliling menjalankan malam takbiran.

Sebelum acara pelepasan pawai takbir yang diikuti Puluhan Mobil hias dari 18 Kafilah di Kecamatan Kuantan Tengah, serta dari Sekretariat Daerah Kuansing, Sekretariat DPRD Kuansing, yang berada di lingkungan pemerintah daerah Kabupaten Kuansing, Bupati,dan Wakil Bupati serta Forkompimda terlebih dahulu memukul bedug.

Pantauan Ranahriau.com dilapangan, Tampak antusias masyarakat menyaksikan pelepasan pawai takbir tersebut. Puluhan Mobil hias bernuansa islami yang ikut memeriahkan Pawai Takbir. Selain itu terdapat ribuan masyarakat Kota Teluk Kuantan ikut serta meramaikan pawai tersebut.



Reporter : Eki
 
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :